Mario Barrios Kudeta Terence Crawford sebagai Juara Kelas Welter WBC

Minggu, 23 Juni 2024 - 06:30 WIB
loading...
Mario Barrios Kudeta Terence Crawford sebagai Juara Kelas Welter WBC
Mario Barrios Kudeta Terence Crawford sebagai Juara Kelas Welter WBC
A A A
Petinju Amerika Serikat, Mario Barrios, dipastikan mengkudeta Terence Crawford sebagai juara kelas welter yang baru. Hal itu disampaikan langsung WBC.

Bulan lalu, WBC menobatkan Terence Crawford sebagai 'juara dalam masa rehat' untuk gelar kelas welter mereka. Sekarang, badan tinju dunia menobatkan pemegang gelar baru.

"WBC telah mengangkat juara interim Mario Barrios menjadi juara dunia setelah WBC memberikan status 'Juara dalam Masa Rehat' kepada Terence Crawford dan akan bersaing dalam pertarungan eliminasi final di divisi super-welter untuk kemudian memutuskan di kategori mana dia akan melanjutkan," demikian keterangan resmi WBC.



Sesuai aturan WBC, Crawford akan memiliki opsi untuk kembali turun ke kelas welter dan menantang Barrios untuk gelar tersebut jika dia memutuskan bertahan di bobotnya. Namun, ada rumor bahwa Manny Pacquiao akan kembali ke tinju profesional dan menargetkan duel melawan Mario Barrios.

Berbicara kepada Boxing Scene, penasihat Pacquiao, Sean Gibbons, yakin bahwa pertarungan Barrios-Pacquiao akan terjadi sebelum akhir tahun. Kata dia, petinju Filipina itu berharap mengakhiri karier legendarisnya berlanjut usai kekalahan mengecewakan dari Yordenis Ugas tiga tahun lalu.

"Dia (Pacquiao, red) mengalami beberapa kekalahan, ya, tetapi itulah mengapa rekornya di kelas welter lebih baik daripada Oscar De La Hoya, dan itu akan terlihat ketika kita membuat pertarungan dengan Barrios," kata Sean Gibbons.

Sebelum negosiasi dengan Barrios dapat diselesaikan dengan baik, Manny Pacquiao pertama-tama akan kembali dalam pertandingan eksibisi tiga ronde melawan Chihiro Suzuki bulan depan di Saitama, Jepang.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1582 seconds (0.1#10.140)
pixels