Kadek Arel Ketagihan Bantu Timnas Indonesia U-19 Menang

Minggu, 21 Juli 2024 - 21:05 WIB
loading...
Kadek Arel Ketagihan...
Kadek Arel mengaku senang bisa mencetak gol untuk membantu Timnas Indonesia U-19 merebut kemenangan kedua di Piala AFF U-19 2024 / Foto: PSSI
A A A
Kadek Arel mengaku senang bisa mencetak gol untuk membantu Timnas Indonesia U-19 merebut kemenangan kedua di Piala AFF U-19 2024. Bek Skuad Garuda Nusantara itu merasa ketagihan dan berharap bisa memberikan kontribusi di laga berikutnya.

Pada laga kedua penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2024, Timnas Indonesia U-19 menang 2-0 atas Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (20/7/2024) malam WIB. Kadek Arel menjadi pemain yang membuka keran gol Skuad Garuda Nusantara di menit 71.

Gol pertama Timnas Indonesia U-19 dicetak lewat sundulan usai menerima umpan Muhammad Kafiatur dari sepak pojok. Lalu gol kedua dicetak lewat Iqbal Gwijangge (86'), yang mana gol tersebut lagi-lagi tercipta lewat umpan Kafiatur.



Usai pertandingan, Kadek Arel memilih untuk merendah meski menjadi sosok yang memecah kebuntuan Timnas Indonesia U-19. Menurut pemain Bali United itu, golnya tak luput dari kerja keras tim dan umpan manja dari Kafiatur.

"Soal gol tadi itu adalah berkat kerja keras semua pemain. Di mana saya dapat umpan corner juga dari Kafiatur dan kebetulan saja saya tepat posisi," kata Kadek Arel.

Kadek Arel menambah pundi-pundi golnya menjadi dua dan masuk dalam daftar top skor Piala AFF U-19 2024. Bek berusia 19 tahun ini berharap bisa terus membantu Timnas Indonesia U-19 di laga-laga berikutnya.



"Dan semoga saja ini menjadi motivasi saya selanjutnya untuk bisa membantu tim lebih baik lagi," ungkap Kadek Arel.

Kemenangan tersebut membuat Timnas Indonesia U-19 semakin mantap di puncak klasemen sementara Grup A dengan koleksi enam poin. Sementara Kamboja U-19 yang sudah dua kali kalah harus menghuni dasar klasemen.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Timor Leste U-19 di Stadion GBT pada Selasa (23/7) mendatang. Laga ini menjadi laga penentuan juara dan runner up Grup A Piala AFF U-19 2024.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prestasi Gemilang Timnas...
Prestasi Gemilang Timnas Indonesia di Tahun 2024: Sebuah Loncatan Besar
Membanggakan! Prestasi...
Membanggakan! Prestasi Timnas Indonesia di Sepanjang 2024
Reva Octaviani dan Poeurn...
Reva Octaviani dan Poeurn Kunthea Raih Top Skor Bersama di Piala AFF Putri 2024
Daftar Juara Piala AFF:...
Daftar Juara Piala AFF: Timnas Putri Indonesia Cetak Sejarah!
Timnas Putri Indonesia...
Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024
Piala AFF Putri 2024:...
Piala AFF Putri 2024: Satoru Mochizuki Tegaskan Target Timnas Putri Indonesia Juara
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Final Piala AFF Putri 2024: 2 Kuda Hitam Berebut Podium Juara!
Jadwal Final Piala AFF...
Jadwal Final Piala AFF 2024: Timnas Putri Indonesia Siap Cetak Sejarah!
Claudia Scheunemann...
Claudia Scheunemann Ancam Takhta Top Skor, Indonesia vs Kamboja di Final Piala AFF Putri 2024 Bakal Sengit
Rekomendasi
Ketum Partai Perindo...
Ketum Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo Dukung Penuh Mathius Fakhiri-Aryoko Rumaropen di PSU Pilgub Papua
Presiden Prabowo Restui...
Presiden Prabowo Restui Moratorium Kirim Pekerja ke Arab Saudi Dicabut
AS dan Israel Ingin...
AS dan Israel Ingin Pindahkan Paksa Warga Gaza ke 3 Negara Afrika Timur
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
25 menit yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
1 jam yang lalu
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
3 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
4 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
5 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri Diminati...
Megawati Hangestri Diminati Klub Jepang, Turki, dan Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved