Produktivitas Gol La Liga Spanyol Terburuk di Antara Lima Liga Teratas Eropa

Senin, 13 April 2020 - 00:49 WIB
loading...
Produktivitas Gol La...
Produktivitas gol di La Liga Spanyol ternyata terburuk dibandingkan liga Eropa lainnya. Foto : Dok
A A A
MADRID - La Liga Spanyol menjadi liga yang paling sedikit dalam produktivitas gol sejauh musim 2019/2020 ini. Di antara lima kompetisi Eropa teratas, hanya Ligue 1 Prancis yang menorehkan angka serendah Liga Spanyol.

Dalam 270 pertandingan yang telah dimainkan sebelum dihentikan akibat pandemi virus corona, total 685 gol tercipta di La Liga.

Ini berarti tercipta rata-rata 2,53 gol per pertandingan, identik dengan Ligue 1 dan terendah sejak musim 2006/2007, yang berakhir dengan 2,47 gol per pertandingan.

Angka saat ini adalah yang terendah keempat di abad ke-21 di belakang musim 2006/2007, musim 2005/2006 (2,46) dan musim 2001/2002 (2,52).

Sementara itu, Liga Primer Inggris menempati urutan teratas dalam produktivitas dengan 784 gol (2,74 per pertandingan), diikuti Serie A dengan 746 gol (2,96 per pertandingan), Bundesliga dengan 728 gol (3,26 per pertandingan) dan Ligue 1 dengan 704 gol (2,53 per pertandingan).

Jika tren ini berlanjut di Spanyol, ini akan menjadi musim keempat berturut-turut di mana sepak bola Spanyol mengalami penurunan jumlah gol.

Gol per musim selama 10 tahun terakhir di La Liga
18/19 - 983 gol
17/18 - 1.024 gol
16/17 - 1.118 gol
15/16 - 1.043 gol
14/15 - 1.009 gol
13/14 - 1.045 gol
12/13 - 1.091 gol
11/12 - 1.050 gol
10/11 - 1.042 gol
09/10 - 1.031 gol
08/09 - 1.101 gol

LaLiga Santander belum menempati posisi teratas dalam daftar sejak musim 2015/16, ketika memcetak 1.043 gol.

Dari 11 musim terakhir, tim-tim Spanyol hanya tiga kali menjaringkan gol terbanyak di Eropa, sementara musim lalu adalah yang pertama mereka gagal mencapai seribu gol sejak 2006/2007.

Dalam kampanye 2019/2020, Spanyol mencatat pertandingan terbanyak yang berakhir tanpa gol (46 laga), diikuti Ligue 1 (42), Serie A (34), Liga Premier (32) dan Bundesliga ( 18).

Alasan kurangnya produktivitas gol di La Liga Spanyol antara lain tidak adanya penyerang mematikan seperti Neymar atau Cristiano Ronaldo, karena keduanya mencetak banyak gol di klub masing-masing.

Juga ada penjaga gawang andal seperti Marc-Andre ter Stegen, Thibaut Courtois dan Jan Oblak dianggap sebagai tiga kiper terbaik di dunia saat ini.
(dwi)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0879 seconds (0.1#10.140)