Profil Laila Ali, Anak Perempuan Muhammad Ali yang Jadi Petinju di Usia 18 Tahun

Kamis, 25 Juli 2024 - 16:06 WIB
loading...
A A A


Pada tanggal 23 Agustus 2003, Ali melawan inspirasi aslinya, Christy Martin , mengalahkan Martin dengan KO dalam empat ronde. Sampai pada akhir kariernya di tinju profesional, Ali belum pernah sekalipun mengalami kekalahan.

Sepanjang karier tinjunya, Ali telah berhasil mengantongi Gelaran Kelas Menengah Super Dunia WBC, Gelar Kelas Menengah Super Dunia WIBA, Kelas Berat Ringan Wanita IWBF, Gelaran Kelas Menengah Super Wanita IWBF, dan Gelar Kelas Menengah Super Wanita IBA.

Setelah pensiun, Ali memilih untuk terjun ke dunia hiburan dengan debut di sebuah serial televisi "Bat Girl" sebagai dirinya sendiri pada tahun 2000.

Ali juga pernah tampil sebagai dirinya sendiri di sitkom UPN One on One dan Girlfriends. Dirinya juga sempat muncul dalam peran tinju untuk video musik " Deny " oleh band hard rock Kanada Default tahun 2003.

Putri petinju legendaris ini juga sempat menulis sejumlah buku berjudul Reach! "Finding Strength, Spirit", dan "Personal Power" di tahun 2003.

Pada tanggal 23 Juli 2007, Ali menikah dengan mantan pemain NFL Curtis Conway di Los Angeles. Mereka dikaruniai putra yang lahir pada bulan Agustus 2008, dan putri yang lahir pada bulan April 2011.
(yov)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3127 seconds (0.1#10.24)