Preview Timnas Indonesia vs Australia: Peluang Menang Skuad Garuda!

Selasa, 10 September 2024 - 06:52 WIB
loading...
Preview Timnas Indonesia...
Timnas Indonesia bersiap memberikan kekalahan kedua untuk Australia pada laga kedua Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia / Foto: Aldhi Chandra
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia bersiap memberikan kekalahan kedua untuk Australia pada laga kedua Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2024).

Rasanya tak berlebihan jika tim besutan Shin Tae-yong begitu percaya diri bisa memberikan kekalahan bagi Australia. Sebab, Skuad Garuda bermain di depan publik sendiri.

Artinya, ada jutaan pasang mata yang siap meneror 11 pemain Australia saat berada di lapangan hijau. Selain itu, Timnas Indonesia membawa modal hasil imbang setelah ditahan imbang 1-1 melawan Arab Saudi, pekan lalu.



Hasil imbang ini membuat anak asuh Shin Tae-yong hanya kalah sekali dalam enam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dengan rincian, menang tiga kali dan seri dua kali.

Tapi Timnas Indonesia jangan terlalu jemawa. Sebab, dalam pertandingan pertama melawan Arab Saudi, Rizky Ridho dkk kalah dalam penguasaan bola dengan persentase 34 persen, dengan melepaskan delapan tendangan dan dua on target.

Catatan itu yang perlu diperbaiki Shin Tae-yong jika ingin mengamankan tiga poin pertama di Grup C. Sebab, meskipun Australia menelan kekalahan pertama melawan Bahrain, namun tim berjuluk Socceroos tampil cukup rapi.


Australia mampu unggul dalam penguasaan bola dengan persentase 72 persen berbanding 28 persen. Bahkan mereka mampu melepaskan 11 tendangan dan empat di antaranya mengancam gawang tim tamu. Apesnya, Australia kecolongan di menit akhir setelah Harry Souttar mencetak gol bunuh diri di menit 89.

Shin Tae-yong berjanji tidak akan kebobolan di menit-menit akhir saat menghadapi Australia. Menurutnya, saat ini Skuad Garuda sudah mengalami peningkatan fisik.

Shin Tae-yong mengakui Timnas Indonesia kerap mendapatkan petaka seperti itu. Tapi untuk saat ini, dia menggaransi Timnas Indonesia tidak akan kecolongan di menit akhir.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1692 seconds (0.1#10.140)