Australia Ditahan Imbang Indonesia, Wonderkid Bayern Munich: Seharusnya Kami Menang!

Rabu, 11 September 2024 - 20:01 WIB
loading...
Australia Ditahan Imbang...
Pemain Timnas Australia sekaligus wonderkid Bayern Munich, Nestory Irankunda, merasa bahwa timnya seharusnya bisa menang. saat melawan Indonesia. Foto/Aldhi Chandra
A A A
CANBERRA - Tim Nasional Australia hanya mampu mengambil satu poin saat menghadapi Timnas Indonesia di Stadion GBK, Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam WIB. Penggawa tim berjuluk Socceroos sekaligus wonderkid Bayern Munich, Nestory Irankunda, merasa bahwa timnya seharusnya bisa menang.

Australia harus puas dengan hasil imbang 0-0 dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C. Gempuran serangan dari Irankunda dan kolega berhasil dihalau oleh lini pertahanan Indonesia yang dikomandoi Jay Idzes dan Maarten Paes.

Irankunda merasa bahwa Australia sejatinya mampu memegang kendali pertandingan selama 90 menit. Hanya saja, mereka tak mampu untuk memasukkan bola ke gawang Indonesia yang dijaga oleh kiper klub Major League Soccer (MLS), FC Dallas, yakni Maarten Paes.



“Kami memegang kendali pertandingan dan seharusnya kami bisa menang,” kata Irankunda, mengutip dari ABC News, Rabu (11/9/2024).

Ucapan pesepakbola 18 tahun itu bukan tanpa alasan, pasalnya statistik menunjukkan bahwa Australia memenangi ball possession dengan 63 persen dan Indonesia hanya 37 persen. Tak hanya itu, dalam 90 menit, Socceroos juga melancarkan total 19 tendangan dengan lima di antaranya mengarah ke gawang.

"Kami memiliki peluang di babak pertama dan babak kedua, tetapi seharusnya kami memanfaatkannya di babak pertama. Kami hanya kurang beruntung," tutur Irankunda.

"Tapi kami tetap bertarung dan berusaha sebaik mungkin untuk tetap mencoba memenangkan pertandingan. Kami mendominasi sepanjang pertandingan,” tambahnya.



Adapun putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C masih menyisakan delapan pertandingan lagi. Jepang untuk sementara memuncaki klasemen dengan enam poin, sedangkan Indonesia duduk di posisi keempat dengan dua poin dan Australia tepat di bawahnya dengan satu poin.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
Ranking FIFA Timnas...
Ranking FIFA Timnas Indonesia Terancam Disalip Malaysia Jika ...
Timnas Indonesia Langsung...
Timnas Indonesia Langsung Kumpul di Australia pada 16 Maret
5 Fakta Timnas Indonesia...
5 Fakta Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia dan Bahrain
Septian Bagaskara Bidik...
Septian Bagaskara Bidik Gol dan Tiket Piala Dunia 2026 Bersama Timnas Indonesia
Menanti Taji Septian...
Menanti Taji Septian Bagaskara: Dari Liga 3 ke Kualifikasi Piala Dunia
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
8 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
56 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
4 Pemain Australia yang...
4 Pemain Australia yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved