Kevin Diks Tidak Ikut Latihan, Apakah Absen Lawan Arab Saudi?

Minggu, 17 November 2024 - 20:53 WIB
loading...
Kevin Diks Tidak Ikut...
Suasana latihan Timnas Indonesia tanpa Kevin Diks jelang melawan Arab Saudi. Foto: MPI/Cikal Bintang
A A A
JAKARTA - Kevin Diks tak terlihat dalam latihan Timnas Indonesia menjelang bersua dengan Arab Saudi. Manajer Timnas Indonesia , Sumardji mengungkapkan sang pemain masih dalam pemeriksaan terhadap cederanya.

Timnas Indonesia terus mematangkan persiapan menjelang bersua dengan Arab Saudi. Pasukan Shin Tae-yong kini melakukan latihan bersama di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pada Minggu (17/11/2024) sore WIB.

Menurut pantauan di lokasi, tidak ada Kevin Diks dalam sesi latihan tersebut. Sumardji mengungkapkan, pemain FC Copenhagen itu sedang menjalani pemeriksaan medis.

"Kondisi tim secara keseluruhan cukup baik walau kita lihat perkembangan Kevin Diks dari sisi cederanya belum bisa dikatakan baik, masih ada perbaikan," ungkap Sumardji kepada awak media, Minggu (17/11/2024).

Sumardji mengatakan, perkembangan pemulihan cedera Kevin Diks akan dipantau hingga besok. PSSI menunggu keputusan dari tim dokter.

"Akan kita lihat dari tim dokter hari ini sampai besok, perkembangannya seperti apa," sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, Kevin Diks mengalami cedera dalam laga debut untuk Timnas Indonesia. Dia harus ditarik keluar lebih awal dalam pertandingan melawan Jepang, Jumat (15/11/2024) lalu.

Dalam tayangan ulang, Kevin terlihat mendapatkan perawatan pada lutut kirinya. Disinyalir, pemain berusia 28 tahun itu mengalami cedera pada lutut kirinya itu.

Timnas Indonesia sendiri mengalami kekalahan dari Jepang (0-4) dalam laga tersebut. Selanjutnya, Skuad Garuda akan bersua dengan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (19/11/2024) mendatang.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1140 seconds (0.1#10.140)