Sambut HUT ke-65, Pepabri Gelar Turnamen Golf di Kota Tangerang

Kamis, 05 Desember 2024 - 08:13 WIB
loading...
Sambut HUT ke-65, Pepabri...
Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan Polri (Pepabri) menggelar Turnamen Golf Piala Presiden di Modern Club & Country Club, Kota Tangerang pada Rabu (4/12/2024) / Foto: Dok. SINDOnews
A A A
Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan Polri (Pepabri) menggelar Turnamen Golf Piala Presiden di Modern Club & Country Club, Kota Tangerang pada Rabu (4/12/2024). Turnamen ini digelar juga dalam dalam rangka peringatan HUT Pepabri ke-65.

Berdasarkan pantauan di lokasi, terlihat para Purnawirawan TNI-Polri antusias untuk mengikuti kegiatan turnamen tersebut. Terlihat sejumlah nama seperti mantan Wakapolri Komjen Pol Purn. Nanan Soekarno dan Jenderal TNI Purn. Agum Gumelar ikut serta dalam kegiatan itu.

Ketua Umum Pepabri Agum Gumelar menerangkan, kegiatan turnamen dilakukan dalam rangka memperingati HUT ke-65 Pepabri dan diikuti oleh perwakilan dari Purnawirawan TNI-Polri.

"Jadi ini dilaksanakan setiap memperingati rangkaian ulang tahun Pepabri. Presiden Cup ini, atau Piala Presiden ini diperebutkan oleh Pepabri, PPAD, PPAL, PPAU, Polri dan Legiun Veteran. Ini dilaksanakan setiap tahun," kata Agum Gumelar kepada wartawan, Rabu (4/12/2024).

Dia menambahkan, kegiatan turnamen Golf ini juga sebagai bentuk ajang silaturahmi untuk memperkuat soliditas TNI-Polri. "Salah satu cara untuk menjalin silaturahmi agar supaya kokoh soliditasnya itu saja dengan turnamen ini, golf ini. Itulah tujuannya ya," jelas dia.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Aihi Takano Siap Bersaing...
Aihi Takano Siap Bersaing dengan 120 Pegolf Dunia di IWO 2025
The Royale Krakatau...
The Royale Krakatau Golf Gelar Turnamen Akhir Tahun untuk Caddy Dan Staff Karyawan
Sejarah Baru Golf Indonesia!...
Sejarah Baru Golf Indonesia! Debut Indonesia Women's Open Menuju Pentas Dunia
Turnamen Golf HUT ke-65...
Turnamen Golf HUT ke-65 Pepabri Berlangsung Meriah, Agum Gumelar: Ajang Silaturahmi TNI-Polri
Pegolf Senior Seluruh...
Pegolf Senior Seluruh Indonesia Adu Kemampuan di 8th Indonesia Senior Cup Golf Tournament 2024
Universal Siboro Golf...
Universal Siboro Golf Charity Tournament 2024 Sukses Digelar
Indonesia Long Drive...
Indonesia Long Drive Competition 2024, Ajang Dorong Prestasi Atlet di Level Dunia
Rayakan HUT ke-46, FKPPI...
Rayakan HUT ke-46, FKPPI Gelar Turnamen Golf untuk Pererat Solidaritas Anggota
Peserta Ingin Wonderfull...
Peserta Ingin Wonderfull Indonesia Golf Tournament Berlanjut di Tahun Berikutnya
Rekomendasi
3 Potret Cantik Sarah,...
3 Potret Cantik Sarah, Kakak Mees Hilgers yang Nonton Timnas Indonesia Langsung di GBK
170.000 Bayi Korea Selatan...
170.000 Bayi Korea Selatan Diekspor ke Berbagai Negara untuk Diadopsi
Karier Militer Mayjen...
Karier Militer Mayjen TNI Piek Budyakto, Pangdam IX/Udayana yang Baru
Berita Terkini
Piala Dunia Antarklub...
Piala Dunia Antarklub 2025 Janjikan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah!
7 jam yang lalu
Ramaikan PBC SHOT, Anji...
Ramaikan PBC SHOT, Anji Manji Ingin POBSI Gelar Lebih Banyak Kejuaraan Dunia di Indonesia
10 jam yang lalu
Anji Manji: Atlet Biliar...
Anji Manji: Atlet Biliar Indonesia Butuh Jam Terbang Lebih Tinggi di Ajang Internasional
11 jam yang lalu
Tak Instan, Albin Sebut...
Tak Instan, Albin Sebut Butuh Dedikasi Tinggi Jadi Juara Dunia Biliar
11 jam yang lalu
Juara Dunia Biliar Albin...
Juara Dunia Biliar Albin Ouschan Akui PBC Jadi Tempat Terbaik untuk Tingkatkan Kemampuan
11 jam yang lalu
Carlo Biado Minta POBSI...
Carlo Biado Minta POBSI Perbanyak Turnamen Biliar demi Angkat Kualitas Atlet Nasional
12 jam yang lalu
Infografis
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved