Fenomena Proyek Pemain Naturalisasi, Van Dijk: Anak Kampung Makin Susah Masuk Timnas!

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:13 WIB
loading...
Fenomena Proyek Pemain...
Sergio van Dijk menyoroti masifnya pemain naturalisasi yang memperkuat Timnas Indonesia / Foto: Aldhi Chandra Setiawan
A A A
Sergio van Dijk menyoroti masifnya pemain naturalisasi yang memperkuat Timnas Indonesia . Dia mengingatkan PSSI untuk tidak melupakan pembinaan pemain muda yang tersebar di berbagai penjuru Tanah Air.

Tak bisa dipungkiri kalau PSSI cukup gencar melakukan proyek naturalisasi. Itu semua dilakukan demi mendongkrak performa Timnas Indonesia serta mewujudkan mimpi tampil di Piala Dunia.

Van Dijk turut menyoroti masifnya pemain naturalisasi yang kini memperkuat Timnas Indonesia. Menurutnya, fenomena itu akan memiliki dampak kepada para pemain lokal. Sebab, mereka akan merasa minder untuk bermimpi membela Skuad Garuda.


"Kalau kita lihat banyak yang dinaturalisasi, saya sedikit merasa anak-anak sekarang yang main sepak bola di kampung-kampung, seperti Jawa Barat, Ambon, di Bali atau di mana-mana mungkin merasa susah untuk masuk Timnas ya," kata Van Dijk, dikutip dari instagram pribadinya, Rabu (14/1/2025).

"Tak punya semangat lagi mau main di timnas karena mereka merasa harus main di Eropa dan hanya pemain naturalisasi yang bisa masuk (Timnas Indonesia)," sambungnya.



Eks pemain Timnas Indonesia menilai bahwa di tengah gencarnya proyek naturalisasi, PSSI harus tetap memperhatikan pembinaan talenta lokal. Menurutnya, harus ada keselarasan pada dua hal tersebut.

"Saya berharap PSSI sekarang punya fokus (bangun akademi dan pembinaan). Mereka pasti keluar uang ke timnas senior tapi semoga mereka juga lihat pembinaan dan akademi," tuturnya.

"Timnas senior naik tapi juga yang akademi dan anak-anak masa depan sepak bola Indonesia juga ikut naik. Harus ada kombinasi dari lokal dan naturalisasi supaya punya koneksi sama di lapangan," lanjut dia.

Lebih lanjut, Van Dijk sadar kalau proyek naturalisasi ini adalah program jangka pendek agar Timnas Indonesia menuju Piala Dunia. Namun dia harap, PSSI tidak melupakan salah satu tugas utamanya, yakni pembinaan sepak bola di akar rumput.

"Saya mengerti ya untuk jangka pendek; kalau dapat hasil yang bagus akan lebih banyak motivasi dari masyarakat Indonesia. Tapi semoga PSSI tidak lupa masa depan Indonesia dengan pemain lokal," pungkas Van Dijk.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Manis-Pahit Debut Ole...
Manis-Pahit Debut Ole Romeny: Gol Perdana, Lalu Penentu Kemenangan!
Jay Idzes Ungkap Bangga...
Jay Idzes Ungkap Bangga Bermain di Serie A untuk Indonesia
Timnas Indonesia Negara...
Timnas Indonesia Negara Kedua di Asia dengan Lonjakan Ranking FIFA Tertinggi di Bulan Maret 2025
Timnas Indonesia Negara...
Timnas Indonesia Negara Peraih Poin Tertinggi di ASEAN di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia
Daftar Pemain Timnas...
Daftar Pemain Timnas Indonesia yang Jadi Kapten di Klub Eropa dan Lokal
Potensi Gaya Permainan...
Potensi Gaya Permainan Eropa Rizky Ridho Terendus Thom Haye dan Joey Pelupessy
5 Rahasia Calvin Verdonk...
5 Rahasia Calvin Verdonk Berlari Secepat Kilat saat Pertandingan
Kocak! Awalnya Bercanda,...
Kocak! Awalnya Bercanda, Ole Romeny Jatuh Cinta Bela Timnas Indonesia
Kehebatan Trio Justin...
Kehebatan Trio Justin Hubner-Jay Idzes-Rizky Ridho Mengawal Benteng Timnas Indonesia
Special Bola
Media China Bikin Gaduh...
Bola Dunia
Media China Bikin Gaduh Senggol Timnas Indonesia: Australia Kalah WO hingga Minta Bantuan Jepang demi Lolos Piala Dunia 2026
Reaksi Jay Idzes Usai...
Liga Italia
Reaksi Jay Idzes Usai Venezia Tumbang di Tangan Bologna pada Liga Italia 2024-2025
Momen Jay Idzes Jadi...
Liga Italia
Momen Jay Idzes Jadi Striker Dadakan saat Venezia FC Kalah 0-1 dari Bologna di Liga Italia 2024-2025
Rekomendasi
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
Prabowo Maknai Hari...
Prabowo Maknai Hari Raya Nyepi sebagai Momen Refleksi dan Kedamaian Bangsa
Malam Takbiran, Masih...
Malam Takbiran, Masih Banyak Pemudik Terjebak di Pantura Cirebon
Berita Terkini
Ikut Mudik, Apriyani...
Ikut Mudik, Apriyani Rahayu Bakal Jalani Tradisi Lebaran di Kampung Halaman
6 jam yang lalu
Cristiano Ronaldo Ucapkan...
Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idulfitri 1446 H: Semoga Berkah!
8 jam yang lalu
Jadwal Final Liga Voli...
Jadwal Final Liga Voli Korea: Megawati Hangestri Siap Beri Kado Lebaran untuk Fans
12 jam yang lalu
Manis-Pahit Debut Ole...
Manis-Pahit Debut Ole Romeny: Gol Perdana, Lalu Penentu Kemenangan!
16 jam yang lalu
Mikaela Mayer Pertahankan...
Mikaela Mayer Pertahankan Gelar WBO usai Duel Sengit Lawan Sandy Ryan
17 jam yang lalu
Masa Depan Conor McGregor...
Masa Depan Conor McGregor di UFC Semakin Abu-Abu: Isyaratkan Pensiun Dini demi Urusan Negara?
17 jam yang lalu
Infografis
23 Pemain Timnas Indonesia...
23 Pemain Timnas Indonesia di Ajang Piala AFF U-19 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved