Giannis Antetokounmpo: Jangan Panggil Saya MVP Sampai Jadi Juara NBA

Sabtu, 19 September 2020 - 22:31 WIB
loading...
Giannis Antetokounmpo:...
Giannis Antetokounmpo merebut gelar Most Valuable Player (MVP) NBA 2019/2020, Sabtu (19/9/2020) WIB/Foto/SportsRush.com
A A A
FLORIDA - Giannis Antetokounmpo merebut gelar Most Valuable Player (MVP) NBA 2019/2020, Sabtu (19/9/2020) WIB. Bintang Milwaukee Bucks itu merebut penghargaan individu bergengsi itu dua musim beruntun. Namun, dia enggan disebut MVP sampai dia membawa timnya juara NBA.

Antetokounmpo memimpin Bucks menjadi unggulan teratas di Wilayah Timur dan mencatat rekor terbaik liga (56-17) sebelum disingkirkan Miami Heat 1-4 pada semifinal Wilayah Timur di Walt Disney World Resort di Orlando, Florida. (Baca juga: Antetokounmpo Rebut MVP 2020, LeBron James Murka Jadi yang Kedua ).

Pebasket berusia 25 tahun, yang mencetak rata-rata 29,5 poin, 13,6 rebound, dan 5,6 assist per pertandingan selama musim reguler, itu menjadi pemain pertama yang mengklaim penghargaan MVP dua musim berturut-turut sejak bintang Golden State Warriors Stephen Curry meraihnya pada 2015 dan 2016.

Antetokounmpo meraup 85 dari 101 suara atau 962 poin dalam pemungutan suara. Dia mengalahkan LeBron James yang berada di urutan kedua dengan 753 poin. Tempat ketiga di rebut bintang Houston Rockets James Harden yang mendapat 367 poin. ( ).

Meski demikian, pebasket kelahiran Athena, Yunani, 6 Desember 1994, itu merendah dan tidak ingin disebut MVP sebelum mendapatkannya lagi tahun depan dan membawa timnya juara NBA.

"Tolong, setelah hari ini jangan panggil saya MVP sampai saya memenangkannya lagi tahun depan," kata Antetokounmpo kepada TNT. "Jangan panggil saya MVP sampai saya menjadi juara." ( ).

Selain MVP, Antetokounmpo juga dinobatkan sebagai Defensive Player of the Year. Dia menjadi pemain ketiga dalam sejarah NBA yang memenangkan penghargaan itu dan MVP di musim yang sama, setelah Michael Jordan dan Hakeem Olajuwon.

"Jelas, saya bahagia malam ini dan saya senang atas penghargaan ini, tapi saya selalu melihat ke depan,” ujar Antetokounmpo. "Saya selalu berusaha mencari tahu, bagaimana saya bisa menjadi lebih baik? Bagaimana saya bisa melakukannya lagi? Bagaimana saya bisa melakukannya untuk beberapa tahun yang akan datang? Bagaimana saya bisa menjadi juara? Saya senang. Saya bersyukur, tapi bagaimana saya bisa melakukannya lagi?" ( ).

Antetokounmpo menjadi agen gratis pada akhir musim 2020/2021. Namun, dia kemungkinan akan perpanjangan kontrak maksimal senilai sekitar USD254 juta (Rp3,7 triliun).

"Selama semua orang berjuang untuk hal yang sama: yaitu menjadi juara, saya tidak mengerti mengapa tidak berada di Milwaukee selama 15 tahun ke depan," kata Antetokounmpo kepada NBA TV.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kebakaran Hebat di Los...
Kebakaran Hebat di Los Angeles Batalkan Laga Lakers dan Clippers, Rumah Pelatih NBA Habis Dimakan Api
Al Horford Catat Sejarah...
Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
Boston Celtics Juara...
Boston Celtics Juara NBA 2023/2024, Jaylen Brown Jadi Pemain Terbaik
Hasil Final NBA 2023/2024:...
Hasil Final NBA 2023/2024: Boston Celtics Jadi Juara
Hasil Final NBA 2023/2024:...
Hasil Final NBA 2023/2024: Dallas Mavericks Menang Telak, Boston Celtics Terpaksa Tunda Juara
Kalahkan Mavericks,...
Kalahkan Mavericks, Boston Celtics Selangkah Lagi Juara NBA 2023/2024
Boston Celtics Unggul...
Boston Celtics Unggul 2-0 atas Dallas Mavericks di Final NBA 2023-2024
Dallas Mavericks Kampiun...
Dallas Mavericks Kampiun NBA Wilayah Barat 2023/2024
Hasil Final Wilayah...
Hasil Final Wilayah NBA 2023/2024: Timberwolves Tunda Mavericks Lolos ke Partai Puncak
Rekomendasi
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
47 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Gunung Berapi Bawah...
Gunung Berapi Bawah Laut Jadi Ancaman AS setelah Kebakaran Hutan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved