Vinales Mulai Waspadai Covid-19

Selasa, 03 November 2020 - 15:35 WIB
loading...
Vinales Mulai Waspadai...
Maverick Vinales. Foto/MotoGP.com
A A A
VALENCIA - Rider MotoGP ternyata tidak hanya mewaspadai para rivalnya dalam persaingan menuju gelar juara dunia musim 2020. Namun, seluruh pembalap menyadari ada ancaman virus corona yang belum usai menjelang tiga balapan terakhir.

Pembalap tim Monster Energy Yamaha Maverick Vinales menjadi salah satu rider yang sangat hati-hati dalam bertindak di dalam maupun di luar paddock. Dia mengaku akan berusaha sebaik mungkin agar tidak tertular virus yang sudah memakan menelan korban 1,2 juta jiwa di seluruh dunia. (Baca: Syafaat dan Siapa yang Berhak Mendapatkannya)

Apalagi, rekan setimnya, Valentino Rossi, dinyatakan tertular virus corona lantaran kurang berhati-hati saat berpergian. Kasus The Doctor tersebut lantas menjadi peringatan bagi semua pembalap di kelas premier.

Bagi Vinales, hal itu membuatnya semakin waspada karena balapan musim ini masih tersisa tiga seri dan harus tetap fit agar bisa menutup musim secara penuh.

“Ini sulit dan semakin parah. Masalah utama dari sudut pandang saya adalah Anda dapat melakukan semuanya dengan sempurna, tapi jika salah satu orang di tim Anda terjangkit Covid-19, Anda juga akan mendapatkannya,” kata Vinales, dilansir Crash.

Tidak hanya itu, Vinales mengakui potensi tertular virus juga bisa terjadi ketika berpergian dari satu sirkuit ke sirkuit lainnya. Bahkan, Rossi dikabarkan tertular ketika hendak pulang dari Le Mans menuju ke kediamannya di Tavullia, Italia. Karena itu, rider asal Spanyol itu lebih waspada ketika berada di sarana transportasi. (Baca juga: Ribuan Formasi CPNS Guru Kosong, Ini Langkah Kemendikbud)

“Terutama para pria yang duduk di pesawat dan berpergian dengan orang-orang yang bukan berasal dari paddock MotoGP. Mereka belum dites, itu dapat menyerang Anda dengan cepat. Saya masih mencoba melakukan hal yang benar, tinggal di rumah sebanyak mungkin, meskipun tidak 100%,” ucapnya.

Vinales patut berhati-hati dengan virus korona. Pasalnya, dia masih memiliki peluang untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020. Saat ini, rider berusia 25 tahun ini berada di posisi ketika klasemen sementara pembalap dengan 118 poin. Dia hanya berjarak 19 angka dari pembalap Suzuki Ecstar Jaon Mir yang berada di puncak.

Sementara itu, Rossi tampaknya bisa kembali gagal balapan pada GP Eropa yang berlangsung di Sirkuit Aragon, akhir pekan ini. Pasalnya, hasil swab test menunjukkan rider yang dijuluki The Doctor itu masih positif. Kondisi ini tentu membuat tim dokter belum bisa mengeluarkan izin untuk Rossi kembali ke lintasan.

Setelah dinyatakan positif Covid-19, dua pekan lalu, Rossi sudah absen pada dua seri di GP Aragon dan GP Teruel. Dia hanya bisa berdiam diri di rumah untuk melakukan karantina mandiri. Sayangnya, dari hasil karantina itu, virus corona masih belum benar-benar hilang dari tubuh Rossi. (Lihat videonya: Gubernur DKI Umumkan Kenaikan UMP 2021 di tengah Pandemi)

Mau tidak mau, Rossi harus menambah durasi masa karantina mandiri dan belum bisa kembali membalap dalam waktu dekat. Kabar ini jelas sangat tidak mengenakkan bagi tim pabrikan Yamaha. Bagaimana tidak, mereka hanya memiliki tiga seri tersisa sebelum benar-benar berpisah dengan Rossi.

Peluang Rossi untuk merengkuh gelar juara dunia musim ini memang sudah tertutup, tapi setidaknya mereka masih ingin mempunyai perpisahan yang manis. Karena itu, pihak timnya berharap agar Rossi dapat pulih pada GP Valencia atau bisa menjalani balapan pada GP Portugal. Pasalnya, itu bisa menjadi seri penutupnya berkarier bersama pabrikan tim pabrikan utama asal Jepang tersebut. (Raikhul Amar)
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Marc Marquez Juara MotoGP...
Marc Marquez Juara MotoGP Qatar 2025, Dominasi Berlanjut
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez Pole Position!
Adu Cepat di Sirkuit...
Adu Cepat di Sirkuit Lusail Akhir Pekan Ini! Nonton MotoGP Qatar di Sini
Bangkit dari Bayang-Bayang:...
Bangkit dari Bayang-Bayang: Bagnaia Ungkap Kunci Kemenangan di MotoGP Austin 2025
Francesco Bagnaia Juara...
Francesco Bagnaia Juara MotoGP Amerika 2025 Usai Marquez Terjatuh di COTA
MotoGP Red Bull Grand...
MotoGP Red Bull Grand Prix of The Americas Siap Digelar! Simak Jadwal Lengkapnya
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Special Bola
Live di RCTI Sore Hari!...
Bola Dunia
Live di RCTI Sore Hari! Ini Jadwal Siaran Langsung Jepang vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Kejutan! Kick Off Laga...
Bola Dunia
Kejutan! Kick Off Laga Timnas Indonesia vs China Tak Digelar Pukul 19.00 WIB
Timnas Indonesia Diminta...
Bola Dunia
Timnas Indonesia Diminta Malaysia Juara Piala AFF Lebih Dulu ketimbang Lolos Piala Dunia 2026!
Rekomendasi
Kejagung Tetapkan 1...
Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru Kasus Suap Vonis Korupsi Minyak Goreng di PN Jakpus
Deretan Kombes Pol yang...
Deretan Kombes Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri 13 April 2025
Ijasah atau Ijazah,...
Ijasah atau Ijazah, Mana Penulisan yang Benar?
Berita Terkini
Ekspresi Kocak Pemain...
Ekspresi Kocak Pemain Aston Villa dan PSG saat Musik Liga Champions Tertukar Jadi Liga Europa
54 menit yang lalu
Kisah Pak Ju-won, Penyerang...
Kisah Pak Ju-won, Penyerang Muda Korea Utara U-17 yang Cetak Gol Kilat ke Gawang Timnas Indonesia U-17
1 jam yang lalu
Menang 5-6 Ronde, Mampukah...
Menang 5-6 Ronde, Mampukah Terence Crawford Bertahan dari Gempuran Canelo hingga Ronde Terakhir?
2 jam yang lalu
Ini Roadmap Nova Arianto...
Ini Roadmap Nova Arianto Agar Timnas Indonesia U-17 Mencapai Peak Performance di Piala Dunia U-17
2 jam yang lalu
Hamzah Sheeraz Petinju...
Hamzah Sheeraz Petinju Raja KO Tak Terkalahkan, Raksasa yang Ancam Takhta Saul Canelo Alvarez
3 jam yang lalu
Hasil Perempat Final...
Hasil Perempat Final Liga Champions: Barcelona dan PSG ke Semifinal
4 jam yang lalu
Infografis
Libur Lebaran 28 Maret-1...
Libur Lebaran 28 Maret-1 April 2025, Waspadai Banjir Rob Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved