Mendapat Benturan Keras, Zidane Pastikan Kondisi Hazard Oke

Rabu, 04 November 2020 - 21:47 WIB
loading...
Mendapat Benturan Keras,...
Eden Hazard menjalani latihan bersama rekan-rekannya./foto/realmadrid
A A A

MADRID - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane bisa jadi sedang dibuat khawatir setelah menang melawan Inter Milan di matchday ketiga Grup B Liga Champions , Rabu (4/11). Meski menang, Madrid harus bersiap pada kemungkinan terburuk terkait kondisi gelandang serang Edan Hazard.

Hazard kembali diturunkan sebagai starter bersama Karim Benzema dan Marco Asensio. Sebelum suasana mengkhawatirkan itu datang pada menit ke-64. Pemain Belgia itu terpaksa diganti tak lama setelah mengalami cedera di pergelangan kaki kiri. Dia mendapat benturan keras dari Mario Brozovic. Setelah itu dia terlihat berjalan terpincang pincang. Bahkan dia harus memperoleh perawatan di pergelangan kaki kiri saat berada di bangku cadangan.

Benturan tidak bisa dihindarkan karena mantan pemain Chelsea itu mendapat pengawalan sangat ketat. Dia hampir tak memiliki ruang bergerak bebas sekadar mendekati kotak penalti. Dia menjadi pemain yang paling banyak dilanggar sepanjang pertandingan. Pelatih Inter Antonio Conte yang pernah bekerja bersama Hazard saat masih berada di Chelsea sepertinya memberikan instruksi agar Hazard terus ditempel bahkan dilanggar.



Gelandang berusia 29 tahun itu menjadi pemain paling banyak dilanggar. Imbasnya, selama berada di lapangan, Hazard tidak pernah mendapatkan kesempatan melakukan tembakan ke gawang. Dia juga tidak banyak mendapatkan bola dan hanya 27 kali menyelesaikan operan. “Hazard mengalami benturan keras, tapi seperti yang Anda katakan, itu kaki lainnya. Tidak perlu khawatir," kata Zidane di situs resmi klub.

Pelatih asal Prancis itu menjelaskan, Hazard dan Asensio sedang berusaha untuk mengembalikan performa terbaiknya. Hazard sudah lama menepi dan Asensio juga sempat mengalami masalah serius. "Sejauh ini mereka melakukannya dengan baik. Semua meningkat dan tim harus terus melakukannya," tandasnya.
(ruf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1906 seconds (0.1#10.140)