UFC 249: Ini Duel yang Layak Dinanti Selain Ferguson vs Justin Gaethje

Sabtu, 09 Mei 2020 - 21:04 WIB
loading...
UFC 249: Ini Duel yang Layak Dinanti Selain Ferguson vs Justin Gaethje
Ultimate Fighting Championship ( UFC) kembali menggeliat di tengah pandemi virus corona, Sabtu (9/5/2020) waktu AS, atau Minggu (10/5/2020) pagi WIB/Foto/CNN
A A A
FLORIDA - Ultimate Fighting Championship ( UFC) kembali menggeliat di tengah pandemi virus corona. Sejumlah partai seru akan dipenggungkan dalam UFC 2019 di VyStar Veterans Memorial Arena, Jacksonville, Florida, AS, Sabtu (9/5/2020) waktu lokal, atau Minggu (10/5/2020) pagi WIB.

Pertarungan gelar interim kelas ringan antara Tony Ferguson melawan Justin Gaethje, menjadi sorotan, selain acara utama pertarungan gelar kelas bantam antara Henry Cejudo versus Dominik Cruz.

Ferguson, petarung asal Amerika Serikat, enggan pertarungannya hanya dinilai sebagai duel perebutan gelar sementara. Pria kelahiran California, AS, 12 Februari 1984, itu harus dianggap sebagai juara sejati jika mengalahkan Justin Gaethje.

"Hanya dua pria sejati di luar sana, saya dan Justin Gaethje," katanya kepada wartawan. "Ini bukan untuk gelar interim (sementara). Ini untuk gelar juara sejati." ( ).

Selain itu, partai utama diisi pertarungan kelas berat Francis Ngannou melawan Jairzinho Rozenstruik, serta Greg Hardy kontra Yorgan De Castro. Sedangkan Jeremy Stephens versus Calvin Kattar akan tampil di kelas bulu. Jadwal pertandingan akan dimulai Sabtu (9/5/2020) pukul 18.30 waktu lokal atau Minggu (10/5/2020) pukul 06.30 pagi WIB.

UFC mengorbankan jutaan dolar dalam pendapatan dengan mengadakan acara tersebut di balik pintu tertutup. Presiden UFC Dana White bersikeras acara itu harus berlangsung, meski dia mengakui bahwa tidak tertarik mementaskan pertarungan Conor McGregor saat event digelar tanpa penonton. Petarung asal Irlandia itu adalah mesin uang terbesar UFC. Jika aksi McGregor digelar tertutup, UFC bisa kehilangan USD18 juta atau sekitar Rp265 miliar.

"Sulit untuk memanggungkan Conor McGregor tanpa," kata White, Sabtu (9/5/2020). “Sulit untuk dilakukan. Saya berbicara dengannya kemarin dan dia ingin bertarung. Dia juga bersemangat tentang hari esok. Tapi dia juga tidak menyukai ide bertarung tanpa penonton, tapi dia ingin bertarung."

Berikut daftar pertarungan UFC 249, Sabtu (9/5/2020) atau Minggu (10/5/2020) WIB

Partai utama

Tony Ferguson vs Justin Gaethje (perebutan gelar interim kelas ringan)
Henry Cejudo vs Dominick Cruz (perebutan gelar kelas bantam)
Francis Ngannou vs Jairzinho Rozenstruik (kelas berat)
Jeremy Stephens vs Calvin Kattar (kelas bulu)
Greg Hardy vs Yorgan De Castro (kelas berat)

Partai tambahan

Donald Cerrone vs Anthony Pettis (kelas welter)
Alexei Oleinik vs Fabricio Werdum (kelas berat)
Carla Esparza vs Michelle Waterson (kelas strawweight)
Uriah Hall vs Ronaldo 'Jacare' Souza (kelas menengah)
Vicente Luque vs Niko Price (kelas welter)
Bryce Mitchell vs Charles Rosa (kelas bulu)
Ryan Spann vs Sam Alvey (kelas berat ringan)
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2593 seconds (0.1#10.140)