Tak Puas Imbang, Roy Jones Jr Ajak Mike Tyson Duel Lagi

Minggu, 29 November 2020 - 22:02 WIB
loading...
Tak Puas Imbang, Roy...
Roy Jones Jr tak puas dengan hasil imbang melawan Mike Tyson/Foto/boxingscene.com
A A A
LOS ANGELES - Roy Jones Jr tak puas dengan hasil imbang melawan Mike Tyson. Mantan juara empat divisi itu ingin tarung ulang dengan si Leher Beton, karena merasa telah berbuat cukup untuk memenangkan pertarungan.

Tiga juri memberi penilaian berbeda pada pertarungan ekshibisi Jones Jr vs Tyson di Staples Center, Los Angeles, California, Minggu (29/11/2020) siang WIB. Legendaris tinju wanita Christy Martin memberi skor 79-73 untuk Tyson. Mantan pemenang dua divisi Vinny Pazienza mencatat 80-77 untuk Jones Jr. Sedangkan mantan juara kelas berat ringan Chad Dawson memberi skor imbang 76-76. ( ).

Keinginan Jones Jr untuk tarung ulang melawan Tyson lagi cukup aneh. Sebab, Jones Jr tidak berkutik dalam pertarungan tersebut. Selama delapan ronde, Tyson lebih mendominasi.

Sementara itu, Jones Jr lebih banyak menghindar dan memeluk Tyson ketimbang melepaskan pukulan. Meski begitu, Tyson juga sempat berada di bawah tekanan Jones Jr pada ronde ketujuh. Selain ronde ketujuh, Tyson tampak lebih unggul ketimbang Jones Jr. ( )

Saat pertarungan berakhir imbang, Jones Jr pun kurang senang dengan keputusan para juri. Hasil itu tidak sesuai keinginan Captain Hook –julukan Jones Jr– yang mengincar kemenangan atas Tyson. ( ).

“Saya tidak puas dengan hasil imbang ini. Saya tidak menyukainya. Tapi saya paham mengapa pertarungan ini menjadi keinginan banyak orang,” kata Jones, melansir dari BT Sports, Minggu (29/11/2020). ( ).

Oleh sebab itu, Jones Jr mau bertarung kembali melawan The Iron Mike –julukan Tyson– di masa depan. Jones Jr yakin bisa menumbangkan Tyson pada pertarungan berikutnya.

“Pertarungan ini sungguh berat. Semua pukulannya sangat menyakitkan. Bagi saya, jika dia puas dengan hasil imbang, berarti dia siap untuk kembali bertarung,” ujarnya.

Keinginan Jones Jr sama seperti Tyson. Pria berumur 54 tahun itu juga membuka peluang untuk bertarung kembali di masa depan. Akan tetapi, Tyson tidak peduli siapa lawannya kelak.

Tyson bertarung bukan demi materi ataupun gelar juara karena eranya telah berlalu. Tujuan The Iron Mike bertarung sekarang lebih mulia, yaitu beramal. Tyson ingin membantu sesama dengan uang hasil pertarungannya.

"Ini lebih besar daripada bertarung dan memenangkan kejuaraan. Kami manusia, kami membantu orang. Itu lebih penting, saya menyukainya sekarang,” kata Tyson, melansir dari Sportbible.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1400 seconds (0.1#10.140)