Kampanye, Capres FC Barcelona Ini Janji Pulangkan Xavi Hernandez

Kamis, 10 Desember 2020 - 15:01 WIB
loading...
Kampanye, Capres FC Barcelona Ini Janji Pulangkan Xavi Hernandez
Kampanye, Capres FC Barcelona Ini Janji Pulangkan Xavi Hernandez. Foto: Tribuna
A A A
BARCELONA - Berbagai cara dilakukan calon presiden FC Barcelona untuk meyakinkan publik dan pemilihnya. Salah satunya Victor Font yang berjanji akan memulangkan Xavi Hernandez ke Cam Nou.

Xavi Hernandez merupakan mantan gelandang Barcelona yang kini melatih klub Liga Qatar, Al-Sadd. Kontrak manajer 40 tahun itu, jika tidak diperpanjang, akan berakhir pada Juni 2021.

(Ikuti Survei SINDOnews: Mencari Calon Presiden RI 2024 )

Kata Victor Font, dalam klausul kontrak Xavi bersama Al-Sadd, ada poin yang memungkinkan Xavi meninggalkan klub apabila Barcelona yang mengajukan tawaaran. Klausul tersebut yang akan dimanfaatkan Victor Font.

“Secara teknis, itu (memulangkan Xavi ke Barcelona secepatnya, red) sangat mungkin jika saya terpilih,” kata Victor Font dikutip Tribuna, Kamis (10/12/2020). (Baca Juga: Daftar Kontestan di Babak 16 Besar Liga Champions )

Untuk memuluskan ambisinya memimpin klub, Victor Font juga gencar mengadakan diskusi dengan para suporter. Pengusaha 42 tahun itu memanfaatkan seminar-seminar online untuk muncul di kantung-kantung suporter Barcelona.

Sekadar informasi, pemilihan presiden Barcelona akan dilaksanakan pada bulan Maret 2021. Sejauh ini sudah ada beberapa kandidat untuk menduduki kursi, yakni Victor Font, Joan Laporta, Jordi Farre, Toni Freixa dan Lluis Fernandez. (Lihat Grafis: Drama Messi Berakhir dengan Keputusan Bertahan di Barcelona )
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1581 seconds (0.1#10.140)