Fisik Juventus Oke untuk Laga Klasik Ala Parma

Sabtu, 19 Desember 2020 - 13:03 WIB
loading...
Fisik Juventus Oke untuk...
Kondisi fisik Juventus siap melawan Parma/Foto/Twitter
A A A
PARMA - Pelatih Juventus Andrea Pirlo menjelaskan kondisi pasukannya sehat secara fisik jelang laga kontra Parma pada giornata ke-13 Serie A 2020/2021 di Stadio Ennio Tardini, Sabtu (19/12/2020) malam waktu lokal atau Minggu (20/12/2020) pukul 00.30 WIB.

Pirlo memprediksi akan melakoni laga sulit melawan Parma yang tengah memulihkan diri. Pirlo menyebut Parma akan menampikan permainan klasik pada laga nanti. Meski di atas kertas Juventus diunggulkan meraih kemenangan, namun Parma disinyalir bisa membuat kejutan. ( ).

Menurut Pirlo, sejak ditangani oleh Fabio Liverani pada musim panas 2020, Parma menjadi tim yang lebih baik. Saat ini, Parma memang masih tertahan di posisi ke-14 klasemen sementara Liga Italia dengan perolehan 12 poin. Namun, dalam empat pertandingan terakhir mereka tak pernah sekalipun merasakan kekalahan, termasuk hasil 2-2 di San Siro melawan AC Milan akhir pekan lalu.

Selain itu, Parma juga berhasil membuat tim-tim besar seperti Milan dan Inter Milan hanya bermain imbang. Maka dari itu, jika Juve tidak berhati-hati, mereka bisa saja dibuat menderita juga oleh Parma. ( ).

"Parma melakukannya dengan baik. Sejak mereka berubah bentuk, mereka telah mencapai hasil yang positif dan penting seperti di Genoa dan Milan,” ujar Pirlo, dilansir dari Football Italia, Sabtu (19/12/2020).

"Mereka adalah tim yang sedang memulihkan diri, memiliki pelatih baru dan Anda harus berhati-hati, juga karena Anda bermain setelah tiga hari dan Anda perlu mendapatkan kembali kekuatan fisik dan mental," lanjutnya. ( ).

Menurut Pirlo, salah satu strategi yang menjadi kekuatan Parma saat ini adalah serangan balik. Sebab, Parma memiliki sejumlah pemain dengan kecepatan lari yang bagus, seperti misalnya Gervinho dan Yann Karamoh.

“Saya memprediksi permainan klasik di mana mereka akan mencoba untuk bertahan dan melancarkan serangan balik. Mereka memiliki pemain yang sangat cepat dalam transisi, seperti Gervinho dan Karamoh,” tutur Pirlo.

"Anda harus sangat berhati-hati saat Anda menguasai bola dan kemudian mengembangkan permainan dengan baik," imbuh mantan penggawa AC Milan tersebut.

Laga Parma vs Juventus akan berlangsung pada Minggu 20 Desember 2020 dini hari WIB. Saat ini Juve menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan raihan 24 poin. Mereka tertinggal empat angka dari AC Milan yang ada di puncak.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dilirik Milan hingga...
Dilirik Milan hingga Juventus, Jay Idzes Siap Hengkang, tapi…
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
Jay Idzes Ungkap Bangga...
Jay Idzes Ungkap Bangga Bermain di Serie A untuk Indonesia
Ketika Jay Idzes Bikin...
Ketika Jay Idzes Bikin Lukaku Mati Gaya, Media Italia Kirim Pujian
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
3 Klub Eropa yang Berminat...
3 Klub Eropa yang Berminat Rekrut Jay Idzes
Mees Hilgers Terdampak...
Mees Hilgers Terdampak Kebijakan Transfer Juventus, Bakal Gabung Valencia?
Laga Fiorentina vs Hellas...
Laga Fiorentina vs Hellas Verona Mencekam, Moise Kean Kolaps di Lapangan
Special Bola
Hasil Bayern Munich...
Bola Dunia
Hasil Bayern Munich vs Mainz 05 di Bundesliga 2024-2025: Die Roten Menang Telak 3-0!
Hasil Semifinal Futsal...
Bola Dunia
Hasil Semifinal Futsal Nation Cup 2025: Singkirkan Bintang Timur Surabaya Lewat Adu Penalti, Pangsuma FC ke Final!
Hasil Persib Bandung...
Liga Indonesia
Hasil Persib Bandung vs PSS Sleman di Liga 1 2024-2025: Tyronne Del Pino Brace, Maung Bandung Menang Telak 3-0!
Rekomendasi
‘Richeese Pizza’...
‘Richeese Pizza’ Kini Hadir di Indonesia, Berikan Sensasi Baru Buat Pecinta Kuliner Tanah Air
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
1 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
1 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
2 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
2 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
3 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
3 jam yang lalu
Infografis
Buah Lontar Memiliki...
Buah Lontar Memiliki Manfaat yang Sangat Baik untuk Menu Diet
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved