Tanpa Lionel Messi, Barcelona Kedodoran di LaLiga

Rabu, 30 Desember 2020 - 23:05 WIB
loading...
Tanpa Lionel Messi,...
Barcelona kembali mendapat hasil minim pada lanjutan LaLiga musim 2020/2021 dengan diimbangi Eibar 1-1. Ini terjadi lantaran Lionel Messi harus absen. Foto: reuters
A A A
BARCELONA - Barcelona kembali mendapat hasil minim pada lanjutan LaLiga musim 2020/2021 dengan diimbangi Eibar 1-1. Ini dialami Blaugrana ketika penyerang utama dan sekaligus kapten, Lionel Messi , tidak bermain karena menderita cedera pada pergelangan kaki kanannya.

( Ditonton Messi di Tribun, Barca Tersendat Ditahan Eibar )

Menurut Opta Jose, persentase peluang kemenangan Barcelona di LaLiga cenderung menurun saat Messi tidak bermain. Kemungkinan Barca meraih poin penuh tanpa bantuan La Pulga adalah 55,9 persen, dengan rincian 66 menang, 39 imbang dan 22 kalah.

Sementara itu, ketika pemain asal Argentina itu bermain, Barcelona memiliki persentase kemenangan mencapai 73,7 persen, yakni 368 menang, 83 imbang, dan 48 kalah). Fakta itu membuktikan, bahwa El Azulgrana sangat bergantung kepada Messi.

Pertandingan Barcelona vs Eibar di Camp Nou, Rabu (30/12/2020), dini hari WIB, kian menunjukkan ketergantunganklub Katalan itu kepada pemain berumur 33 tahun tersebut. Harusnya, laga kandang berakhir dengan kemenangan Barcelona, bukan hanya imbang.

Namun, sepak bola adalah olahraga yang memungkinkan semua hal terjadi. Barcelona ternyata kesulitan melawan Eibar meski mendominasi penguasaan bola. Sangat minim peluang yang bisa diciptakan sepanjang laga.

Walau mencatatkan penguasaan bola hingga 74 persen, Barcelona hanya mampu membuat lima tembakan tepat sasaran. Tuan rumah cuma unggul dua dari tembakan tepat sasaran yang dibuat Eibar.

Barcelona juga gagal mengeksekusi penalti pada menit ke-8 yang dipercayakan kepada Martin Braithwaite lantaran tembakannya melebar. Ini tidak akan terjadi jika Messi tampil pada laga itu karena punya pengalaman lebih tinggi.

Tim tamu bahkan mampu unggul lebih dulu pada menit le-57 berkat aksi Enrique Garcia Martinez. Barcelona baru mampu membalas selang 10 menit setelah gol Enrique melalui aksi Ousmane Dembele.

Hingga pertandingan berakhir, skor 1-1 tidak berubah sehingga kedua tim harus puas berbagi poin. Barcelona kembali melewatkan kesempatan emas untuk meraih poin penuh di LaLiga. Ya, itu kali keempatnya tim asuhan Ronald Koeman itu bermain imbang di kompetisi domestik musim ini.

( Koeman Pasrah Menyoal Peluang Barcelona di Liga Spanyol )

Hasil imbang membuat Barcelona tertahan di posisi keenam klasemen sementara dengan koleksi 25 poin. Frenkie de Jong dkk kini tertinggal tujuh poin dari pimpinan klasemen sementara, Atletico Madrid, yang punya dua tabungan pertandingan.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1220 seconds (0.1#10.140)