Jelang Pergantian Tahun, Simeone Minta Diberikan Kesehatan

Kamis, 31 Desember 2020 - 12:02 WIB
loading...
Jelang Pergantian Tahun,...
Simeone menyoroti situasi kesehatan masyarakat daripada memikirkan tentang gelar timnya. Menurutnya, terlalu egois jika saat ini hidup dan hanya memikirkan sepak bola semata / Foto: Twitter Atletico Madrid
A A A
MADRID - Pergantian tahun kerap dijadikan sebagai momen untuk menyisipkan doa dan harapan, seperti yang diutarakan Diego Simeone . Pelatih Atletico Madrid itu menyoroti situasi kesehatan masyarakat daripada memikirkan tentang gelar timnya. Menurutnya, terlalu egois jika saat ini hidup dan hanya memikirkan sepak bola semata.

"Semoga kita bisa berpelukan lagi dengan teman, bisa merayakan ulang tahun lagi, normal kembali. Kesehatan; yang terpenting saya minta kesehatan," ungkap Simeone dikutip dari BeIN Sports.

Simeone juga memiliki harapan lain jelang pergantian tahun. Pelatih asal Argentina itu mendesak Luis Suarez dkk tidak menurunkan standar permainan pada 2021 mendatang. (Baca juga: Diego Simeone, Pelatih Kedua Atletico Capai 500 Pertandingan )

Itu disampaikannya usai Atletico menang 1-0 atas Getafe pada laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (31/12) dinihari WIB. Pada laga itu Simeone menggarisbawahi namanya sebagai pelatih kedua dalam sejarah yang telah menjalani 500 pertandingan bersama Atletico Madrid di semua kompetisi.

Simeone sendiri merefleksikan kembali pendekatannya ketika ia menjabat sebagai pelatih Atletico pada Desember 2011 menggantikan Gregorio Manzano. Dia mengatakan, jarang sekali membuat prediksi jelang menghadapi pertandingan berikutnya. (Baca juga: Klasemen dan Hasil Pertandingan Sepak Bola, Rabu-Kamis (31/12/2020) )

"Sejak saya tiba ketika saya berkumpul dengan CEO Miguel Angel Gil Marin dan Presiden Enrique Cerezo, saya mengatakan kepada mereka, mari kita pergi pertandingan demi pertandingan. Itulah perasaan saya, memainkan setiap pertandingan seolah-olah itu yang terakhir sampai situasi membuat saya meninggalkan Atletico atau tidak," ungkap Simeone dikutip dari BeIN Sports.

Selain memimpin LaLiga pada akhir Desember, Atletico telah menyelesaikan satu tahun kalender tanpa kalah di kandang sendiri di liga untuk pertama kalinya sejak 1998, menang 14 kali dan seri empat dari 18 pertandingan lainnya.

Tetapi Simeone tidak tertarik dengan pencapaian tahun 2020 Atletico. Dia lebih memilih untuk fokus pada kompetisi secara keseluruhan.

"Kami tidak bisa menganggap tahun sebagai tahun tapi sebagai musim. Musim lalu kami mencapai tujuan kami mencapai Liga Champions dan kami berhasil menetap di tempat yang memungkinkan kami untuk terus berkembang. Copa del Rey berjalan sangat buruk, di mana kami tersingkir di babak pertama. Di Liga Champions, kami bersemangat setelah pertandingan melawan Liverpool, tetapi kemudian kami tersingkir di perempat final."

"Jadi kami memulai kembali. Kami memulai dengan baik, karena kami telah bermain sejak pandemi berakhir, dengan tim yang sangat termotivasi. Dan sekarang kami harus melanjutkan," pungkas Simeone.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2365 seconds (0.1#10.24)