Hasil Lengkap Pertandingan NBA 2020/2021, Jumat (1/1/2021) WIB

Jum'at, 01 Januari 2021 - 16:04 WIB
loading...
Hasil Lengkap Pertandingan...
Philadelphia 76ers hentikan laju kemenangan Orlando Magic/Foto/Reuters
A A A
ORLANDO - Tujuh pertandingan seru NBA 2020/2021 berlangsung Kamis (31/12/2020) malam waktu lokal atau Jumat (1/1/2021) pagi WIB. Philadelphia 76ers menang melawan Orlando Magic 116-92 mencatatkan kemenangan keempat dari lima laga.

Berlaga di Amway Center, Orlando, Philadelphia 76ers yang unggul di dua kuarter pembuka menghancurkan Orlando yang sebelumnya tidak terkalahkan. Joel Embiid total mencetak 21 poin dan sembilan rebound, serta Seth Curry mencetak 21 poin. Curry membuat lima lemparan tiga angka dan Sixers mengubah 15 dari 33 tembakan dari jarak jauh (45,5 persen). ( ).

Tobias Harris menyumbang 20 poin dan sembilan rebound, sedangkan Shake Milton mencetak 14 poin untuk Sixers, yang memenangi pertandingan kedua berturut-turut dan mencatat menang-kalah menjadi 4-1. Ben Simmons menyumbangkan sembilan poin, 10 rebound, dan delapan assist. ( ).

Nikola Vucevic memimpin Orlando Magic dengan 19 poin dan 10 rebound, sementara rookie Cole Anthony menambah 16 poin. Orlando, yang memainkan pertandingan kelima musim ini, menjadi tim terakhir di liga yang kalah.

76ers kini sukses menguasai posisi pertama di klasemen sementara wilayah Timur NBA 2020/2021. Hal itu tentu menjadi pertanda yang sangat baik lantaran 76ers mampu menjadi pemimpin klasemen di akhir 2020. 76ers mampu berada di urutan pertama karena berhasil memenangi empat kemenangan dari lima laga mereka sejauh ini di NBA 2020/2021.(Baca juga: Georgina Rodriguez Tersenyum Manis Saat Bangun Tidur, Netizen: Kirain Sophia Latjuba ).

Kendati begitu, 76ers tak sendirian di puncak. Sebab ada beberapa tim lain yang juga meraih jumlah kemenangan yang sama seperti 76ers di awal musim 2020/2021 ini. Tim-tim itu adalah Indiana Pacers dan Magic.

Magic sebenarnya bisa saja memimpin klasemen NBA 2020/2021 Wilayah Timur andai mampu mengalahkan 76ers. Namun, apa daya 76ers bermain baik di pengujung tahun 2020 dan membuat Magic akhirnya menelan kekalahan perdananya di musim ini. (Baca juga: Mengagumi Alica Schmidt, Pelari Seksi Tukang Selfie ).

Sementara itu, Pacers yang baru saja menang 119-99 dari Clevaland Cavaliers juga kini tercatat mengoleksi empat kemenangan dan satu kekalahan. Jadi, kurang lebih seperti itulah alasan mengapa 76ers, Magic, dan Pacers kini menguasai tiga besar di klasemen sementara NBA 2020/2021 wilayah Timur.

Selain Pacers dan 76ers yang berhasil merebut kemenangan pagi tadi, Chicago Bulls juga berhasil menang tipis atas lawannya Washington Wizard dengan skor 133-130. Lalu ada Houston Rockets yang juga mampu menang menghadapi Sacremento Kings 122-119.

Toronto Raptors, New Orleans Pelicans, dan Phoenix Suns juga berhasil merebut kemenangan dalam pertandingan pagi tadi. Jadi, apakah tim-tim andalan kalian ada yang sukses meraih kemenangan?
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kebakaran Hebat di Los...
Kebakaran Hebat di Los Angeles Batalkan Laga Lakers dan Clippers, Rumah Pelatih NBA Habis Dimakan Api
Al Horford Catat Sejarah...
Al Horford Catat Sejarah NBA 2023/2024, Jadi Pemain dengan Pertandingan Playoff Terbanyak
Boston Celtics Juara...
Boston Celtics Juara NBA 2023/2024, Jaylen Brown Jadi Pemain Terbaik
Hasil Final NBA 2023/2024:...
Hasil Final NBA 2023/2024: Boston Celtics Jadi Juara
Hasil Final NBA 2023/2024:...
Hasil Final NBA 2023/2024: Dallas Mavericks Menang Telak, Boston Celtics Terpaksa Tunda Juara
Kalahkan Mavericks,...
Kalahkan Mavericks, Boston Celtics Selangkah Lagi Juara NBA 2023/2024
Boston Celtics Unggul...
Boston Celtics Unggul 2-0 atas Dallas Mavericks di Final NBA 2023-2024
Dallas Mavericks Kampiun...
Dallas Mavericks Kampiun NBA Wilayah Barat 2023/2024
Hasil Final Wilayah...
Hasil Final Wilayah NBA 2023/2024: Timberwolves Tunda Mavericks Lolos ke Partai Puncak
Rekomendasi
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
Prabowo: Pendidikan...
Prabowo: Pendidikan yang Bagus Perlu Uang, Bukan dengan Omon-omon
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
22 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
4 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Lengkap Pertandingan...
Jadwal Lengkap Pertandingan Babak Semifinal Euro 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved