#RIPNorman Mendunia

Jum'at, 17 April 2020 - 22:31 WIB
loading...
#RIPNorman Mendunia
Ungkapan belasungkawa mengalir untuk mantan bek legendaris Leeds United dan peraih Piala Dunia 1966 bersama timnas Inggris, Norman ‘Bites Yer Legs’ Hunter/Foto/Reuters
A A A
LONDON - Ungkapan belasungkawa mengalir untuk mantan bek legendaris Leeds United dan peraih Piala Dunia 1966 bersama timnas Inggris, Norman ‘Bites Yer Legs’ Hunter, yang meninggal dunia pada usia 76. Hunter meninggal dunia Jumat (17/4/2020), seminggu setelah dirawat di rumah sakit akibat terinfeksi virus corona.

"Berita sedih: Norman Hunter telah meninggal dunia. Tumbuh menyaksikan @LUFC yang luar biasa, klub dimana dia menjadi bagian yang sangat besar," kicau legenda Inggris Gary Lineker.

"Virus yang mengerikan ini satu tekel yang terlalu jauh tetapi dia akan menggigit kaki Anda di suatu tempat. RIPNorman."

Kesedihan atas wafatnya Hunter menjalar ke dunia maya. Tanda pagar (#)RIPNorman bertengger di peringkat ketiga trending topic dunia jagad Twitter. "Legend Leeds, pemain hebat dan pria yang menyenangkan," kicau James Milner. ( ).

Peter Shilton pun mengunggah keterkejutan dan kesedihan ditinggal rekan seangkatannya. "Sangat terkejut dan sangat sedih atas hilangnya Norman Hunter. Saya bermain dengannya @England dan terus bertemu dengannya di berbagai peristiwa sepak bola selama bertahun-tahun. Seorang pria yang luar biasa. Belasungkawa kepada keluarga, kehilangan yang begitu dalam."

"Norman dibawa ke rumah sakit minggu lalu setelah didiagnosis mengidap Covid-19 dan meskipun terus berjuang dan upaya terbaik dari staf NHS, dia menyerah dalam pertarungannya pagi ini," demikian pernyataan Leeds dalam laman resmi klub, seperti dikutip Reuters.

Hunter membuat 726 penampilan untuk Leeds dalam 15 tahun di klub Yorkshire tersebut dan mendapat julukan yang menakutkan Bites Yer Legs karena tekel kerasnya.

Dia memenangkan dua gelar liga papan atas, Piala FA, dan Piala Liga bersama Leeds dan bermain saat Leed kalah pada final Piala Eropa 1975 dari klub Jerman Bayern Muenchen.

Hunter juga menjadi bagian dari timnas Inggris yang memenangkan Piala Dunia 1966, tanpa bermain. Dia menjadi pemain pengganti dalam kekalahan 2-3 dari Jerman Barat di perempat final Piala Dunia 1970.

Hunter, yang mengoleksi 28 pertandingan untuk timnas Inggris, juga menjadi pemenang pertama penghargaan Pemain Terbaik PFA pada tahun 1974.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1874 seconds (0.1#10.140)