Gol Bunuh Diri West Ham Pastikan Manchester United Raih Tiga Poin

Senin, 15 Maret 2021 - 04:11 WIB
loading...
Gol Bunuh Diri West Ham Pastikan Manchester United Raih Tiga Poin
Manchester United memastikan tiga poin/Foto/Twitter
A A A
MANCHESTER - Manchester United mengamankan tiga angka usai mengalahkan West Ham United 1-0 pada pekan ke-29 Liga Primer 2020/2021 Minggu (14/3/2021) malam waktu lokal atau Senin (15/3/2021) dini hari WIB. Gol bunuh diri Craig Dawson memastikan kemenangan The Red Devils di Old Trafford.

Man United harus menunggu hingga babak kedua untuk mengalahkan The Hammers. Di babak pertama, Pasukan Ole Gunnar Solskjaer tak mampu memecah kebuntuan, meski penguasaan bola mencapai 62%. Man United baru dapat mengungguli tamunya pada menit ke-53 lewat gol bunuh diri Craig Dawson.

.

Dengan kemenangan ini Man United memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Liga Primer 2020/2021 Manchester City. Man United di peringkat 2 dengan 57 poin, atau tertinggal 14 angka dari Man City.

Tapi, Man United hanya berjarak satu poin dari peringkat 3 Leicester City yang mengalahkan Sheffield United 5-0. Sedangkan Chelsea di undakan keempat dengan 51 angka. West Ham di peringkat 5 dengan 48 poin.

.

Jalannya pertandingan babak pertama, tim tamu mencoba mengambil inisiatif serangan di awal babak pertama. Namun, Mason Greenwood yang punya peluang lebih dulu di menit empat. Sayangnya, sepakan Greenwood berhasil diblok Craig Dawson hingga bola mudah saja ditangkap Lukasz Fabianski.

.

Usai peluang tersebut, duel lebih banyak berkutat di lini tengah. Man United memilih bersabar dalam membongkar pertahanan West Ham. Kans berikutnya datang dari sundulan Marcus Rashford di menit 25 di tiang jauh. Namun, sundulannya malah melebar.

Mason Greenwood mengintip peluang di menit 37 lewat tembakan mendatar. Beruntung bagi West Ham, Lukasz Fabianski berhasil menghalau bola keluar lapangan.

Dua menit berselang, giliran sundulan Rashford yang diselamatkan sang kiper. Pun begitu, Rashford sudah lebih dulu offside.

Memasuki lima menit terakhir, kedua kesebelasan tetap tak mampu menciptakan gol. Skor 0-0 bertahan sampai wasit Martin Atkinson menandakan waktunya istirahat.

Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Scott McTominay, Fred Rodrigues; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Daniel James; Marcus Rashford
Cadangan: Lee Grant, Nathan Bishop, Eric Bailly, Alex Telles, Brandon Williams, Axel Tuanzebe, Nemanja Matic, Amad Diallo Traore, Shola Shoretire
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

West Ham United (3-5-2): Lukasz Fabianski; Vladimir Coufal, Craig Dawson, Issa Diop, Aaron Cresswell; Tomas Soucek, Declan Rice; Ben Johnson, Mark Noble, Jarrod Bowen; Michail Antonio
Cadangan: David Martin, Nathan Trott, Fabian Balbuena, Frederik Alves, Manuel Lanzini, Conor Coventry, Said Benrahma, Ademipo Odubeko
Pelatih: David Moyes
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1385 seconds (0.1#10.140)