Tragis! Juventus Jadi Tumbal Benevento di Turin

Minggu, 21 Maret 2021 - 23:10 WIB
loading...
Tragis! Juventus Jadi...
Harapan Juventus untuk menekan Inter Milan dalam perburuan gelar Serie A 2020/2021 urung terpenuhi. Ambisi meraih poin penuh saat melawan Benevento malah berakhir kekalahan. Foto: reuters
A A A
TURIN - Harapan Juventus untuk menekan Inter Milan dalam perburuan gelar Serie A 2020/2021 urung terpenuhi. Ambisi meraih poin penuh saat melawan Benevento malah berakhir kekalahan 0-1 di Allianz Stadium.



Sebelum laga di mulai, Juventus yang menempati posisi ketiga berpeluang menggeser AC Milan karena hanya terpaut satu poin. Tidak hanya itu, hasil positif juga akan membuat selisihnya dengan Inter berkurang menjadi tujuh poin.

Dengan modal empat kemenangan beruntun disemua kompetisi dan ditambah keuntungan kandang, Juventus seharusnya bisa memenangkan laga itu. Apalagi, Cristiano Ronaldo yang sebelumnya mencetak hat-trick kala melibas Cagliari 3-1 ikut bermain.

Tapi kenyataannya malah bertolak belakang. Juventus justru dibuat kesulitan oleh Benevento. Meski bermain menyerang sejak awal, armada Andrea Pirlo tidak bisa mencetak gol. Tuan rumah sempat dihadiahi penalti di menit 35 setelah Daam Foulon diduga melakukan handball.

Namun, keputusan itu dibatalkan wasit Rosario Abisso setelah melihat VAR yang akhirnya hanya berujung tendangan penjuru. Sialnya lagi, sundulan Leonardo Bonucci bisa ditepis kiper Lorenzo Montipo. Bola muntah yang disambar Morata juga masih melambung.

Ronaldo sempat menjebol gawang tim tamu di menit 38, tetapi dianulir lantaran offside. Alhasil, tak ada gol tercipta alias tetap 0-0 sampai rehat . Tekanan terus diberikan Juventus di babak kedua. Tapi, disiplinnya lini belakang Benevento membuat kedudukan tidak berubah.

Hingga menit ke-65 penguasaan bola Juventus mencapai 72%. Tapi, anehnya malah Benevento yang bisa mencetak gol. Skor berubah menjadi 1-0 setelah Adolfo Gaich sukses menaklukan kiper Wojciech Szczesny pada menit ke-69.

Juventus lalu berusaha mencetak gol balasan. Pada menit ke-74, Ronaldo mencoba membuka celah dengan mengirim umpan silang. Namun, upayanya bisa diblok bek lawan. CR7 terus berupaya menciptakan peluang. Tapi, lagi-lagi bisa diredam pemain Benevento.

Di menit ke-76, Federico Bernardeschi melesakan tendangan voli. Namun, bola masih melebar. Dejan Kulusevski kemudian mencoba mengirim umpan silang menjelang akhir laga. Ronaldo sepintas diyakini bisa mengkonversinya menjadi gol.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1891 seconds (0.1#10.24)