Francis Ngannou Warning Anthony Joshua dan Tyson Fury gara-gara Mike Tyson

Jum'at, 02 April 2021 - 10:15 WIB
loading...
Francis Ngannou Warning Anthony Joshua dan Tyson Fury gara-gara Mike Tyson
Francis Ngannou Warning Anthony Joshua dan Tyson Fury gara-gara Mike Tyson/The Sun
A A A
Juara UFC Kelas Berat Francis Ngannou memperingatkan Anthony Joshua dan Tyson Fury menjelang duel unifikasi tinju Kelas Berat senilai £ 200 juta. Ngannou yang mengalahkan Stipe Miocic mengungkapkan keinginannya untuk melawan AJ atau Fury di ring tinju.

Keinginan Ngannou yang tiba-tiba menantang duo Raja Kelas Berat itu terinspirasi dari Mike Tyson yang diidolakannya. Bagi Ngannou, Mike Tyson merupakan petinju legendaris yang ingin dia tiru setelah tiba di Paris dari Afrika bahkan sebelum dia tahu apa itu MMA.

’’Ini ada di masa depan, pasti ada di suatu tempat. Saya akan ke tinju; Saya harus bertinju dalam karier saya,’’kata Ngannou kepada ESPN. ’’Impian utama saya meskipun saya menyimpang ke MMA, yang saya cintai, saya masih harus memenuhi sesuatu dalam tinju,”lanjutnya.



Ngannou juga mengungkapkan bahwa dia tidak memiliki keinginan untuk duduk menunggu dan menikmati kejayaannya. ’’Untuk pertama kalinya, saya yang menelepon, saya tidak harus duduk dan menunggu orang; mereka menunggu saya dan saya siap,’’ujarnya.

Sebaliknya dia menginginkan dua pertarungan lagi sebelum akhir 2021. Termasuk dengan Jon Jones, mantan juara UFC Kelas Berat Ringan yang saat ini berseteru dengan UFC dan bos UFC Dana White. Ngannou senang menghadapi siapa pun jika Jon Jones tidak mau melawannya.



’’Saya tidak tahu apa yang terjadi antara Jon Jones dan UFC tetapi ada sesuatu yang salah dan saya pikir mungkin dia menanganinya dengan cara yang salah. Tapi itu bukan urusan saya, ada banyak pesaing yang siap bertarung dan ada banyak pertarungan di sini,’’ungkapnya.

’’Saya bisa memilih untuk bertarung dan saya ingin bertarung dua kali tahun ini. Saya berharap pertarungan itu terjadi, saya akan menyukai pertarungan itu tetapi jika tidak, saya akan melanjutkan. Saya siap bertarung di musim panas, mungkin Agustus, jadi saya juga bisa bertarung di Desember. ”
(aww)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1864 seconds (0.1#10.140)