Diancam UEFA, Klub Pencetus European Super League Siapkan Langkah Hukum

Selasa, 20 April 2021 - 02:01 WIB
loading...
Diancam UEFA, Klub Pencetus...
Diancam UEFA, Klub Pencetus European Super League Siapkan Langkah Hukum. Foto: IST
A A A
LONDON - UEFA mengancam bakal mencoret klub peserta European Super League (ESL) dari kompetisi domestik masing-masing. Sebelum itu terjadi, sebanyak 12 klub pencetus ESL bergerak menyiapkan langkah hukum.

Menurut laporan The Associated Press, Badan Sepak bola Eropa (UEFA) hari ini menerima surat dari kelompok klub European Super League terkait izin menggelar kompetisi. Dalam surat tersebut, ESL menyebut akan mengambil langkah hukum apabila UEFA menggagalkan rencana kompetisi.



Surat yang ditujukan kepada Presiden UEFA Aleksander Ceferin juga dikirimkan ke Presiden FIFA Gianni Infantino. Salah satu isi surat menjelaskan bahwa European Super League telah menanggung dana sebesar 4 miliar Euro atau setara Rp69 triliun yang dikelola oleh sebuah lembaga keuangan.

Berangkat dari situ, klub pencetus European Super League (ESL) menghadapi ancaman kerugian finansial dalam jumlah besar jika UEFA menggagalkan rencana kompetisi mereka. Dalam surat yang sama, ESL juga mengaku telah menyiapkan langah hukum jika UEFA mengancam klub yang ikut kompetisi baru dengan mencoret mereka dari liga masing-masing.

“Kami prihatin UEFA dan FIFA menanggapi surat undangan kami dengan berupaya mengambil tindakan hukum dengan mengeluarkan klub atau pemain yang berpartisipasi dari liga masing-masing,” demikian petikan surat ESL kepada UEFA yang diterima The Associated Press.

“Pernyataan Anda, bagaimanapun, memaksa kami untuk mengambil langkah-langkah perlindungan untuk mengamankan diri kami sendiri dari reaksi merugikan seperti itu,” lanjut surat yang sama.



European Super League yang digagas 12 klub Eropa bermaksud menggelar kompetisi tengah pekan yang mirip Liga Champions dan Liga Europa. Rencana tersebut mendapat penolakan keras dari UEFA karena dianggap bisa merusak pamor Liga Champions.

UEFA kemudian mengancam klub-klub yang terlibat di ESL dengan mencoret mereka dari liga domestik masing-masing. Adapun 12 klub yang tergabung di ESL adalah AC Milan, Arsenal, Atlético Madrid, Chelsea, Barcelona, Inter Milan, Juventus, Liverpool, Manchester City, Manchester United, Real Madrid dan Tottenham Hotspur.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
FIFA Yakin Indonesia...
FIFA Yakin Indonesia Pecah Rekor 88 Tahun Lolos Piala Dunia
Jejak Amerika Serikat...
Jejak Amerika Serikat saat Jadi Tuan Rumah Olahraga yang Repotkan Negara Peserta
Mimpi Iran di Piala...
Mimpi Iran di Piala Dunia 2026 Terganjal Daftar Hitam Amerika Serikat, FIFA Turun Tangan!
Piala Dunia Antarklub...
Piala Dunia Antarklub 2025 Janjikan Hadiah Terbesar Sepanjang Sejarah!
Prediksi Poin Ranking...
Prediksi Poin Ranking FIFA Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Aneh, Kenapa FIFA Tolak...
Aneh, Kenapa FIFA Tolak Jatuhkan Sanksi kepada Israel?
Link Streaming Keseruan...
Link Streaming Keseruan Leg 2 UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Revolusioner! FIFA Pertimbangkan...
Revolusioner! FIFA Pertimbangkan Format 64 Tim di Piala Dunia 2030
Babak Penyisihan UEFA...
Babak Penyisihan UEFA Youth League 2024/25, Ini Link Streamingnya di VISION+
Special Bola
Link Live Streaming...
Bola Dunia
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Korea Selatan U-17 di Piala Asia U-17 2025 di RCTI+: Laga Penuh Gengsi, Klik di Sini!
Timnas Indonesia U-17...
Bola Dunia
Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan: Putu Panji Tak Gentar Hadapi Taegeuk Warriors
Berapa Harga Pasaran...
Liga Indonesia
Berapa Harga Pasaran Terbaru Rizky Ridho yang Dirumorkan Diincar 5 Klub Top Eropa?
Rekomendasi
Salam Perpisahan Slamet...
Salam Perpisahan Slamet Rahardjo untuk Ray Sahetapy: Pulang ke Tempat Tuhan
Ayah Elon Musk Ungkap...
Ayah Elon Musk Ungkap Putra Kesayangannya Kagumi Putin
Kecelakaan di Contraflow...
Kecelakaan di Contraflow KM 69 Tol Jakarta-Cikampek, 2 Mobil Ringsek
Berita Terkini
Daftar Wakil Indonesia...
Daftar Wakil Indonesia di Taipei Open 2025, Debut Apriyani/Febi dan Verrell/Lisa
52 menit yang lalu
Tahun 2018 Calvin Verdonk...
Tahun 2018 Calvin Verdonk Jadi Fans, Tahun 2025 Pemain Gacoan Timnas Indonesia
58 menit yang lalu
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Terintimidasi Reputasi Korea Selatan
2 jam yang lalu
Daftar Pencetak Gol...
Daftar Pencetak Gol Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
3 jam yang lalu
Cara Nonton Korea Selatan...
Cara Nonton Korea Selatan vs Indonesia di AFC U17 Asian Cup 2025
5 jam yang lalu
Kisah Mike Tyson dari...
Kisah Mike Tyson dari Bangkrut hingga Bangun Kerajaan Bisnis Ganja
5 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Jerman Imbang,...
Inggris-Jerman Imbang, Ini Hasil UEFA Nations League 2022/2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved