Cabor Biliar Kembali Dipertandingkan di World Games 2022 di Amerika

Jum'at, 30 April 2021 - 20:51 WIB
loading...
Cabor Biliar Kembali...
International World Games Association (IWGA) bersama Organizing Committee World Games Alabama, Amerika Serikat sepakat untuk menunda pelaksanaan World Games dari jadwal semula 15 - 25 Juli 2021, menjadi 7 - 17 Juli 2022 di tempat yang sama / Foto: MNC Med
A A A
JAKARTA - International World Games Association (IWGA) bersama Organizing Committee World Games Alabama, Amerika Serikat sepakat untuk menunda pelaksanaan World Games dari jadwal semula 15 - 25 Juli 2021, menjadi 7 - 17 Juli 2022 di tempat yang sama.

Menurut keterangannya dalam situs resmi World Games, IWGA menunda pelaksanaan World Games dengan mempertimbangkan situasi pandemi Covid-19 yang dinilai belum membaik. CEO Birmingham Organizing Committee Nick Sellers menyebutkan penundaan itu bukan keputusan mudah namun dinilai yang terbaik untuk atlet, sponsor, suporter dan masyarakat.

BACA JUGA: Tips dari Atlet Iqbal Iskandar dan Fisioterapis Fortunella untuk Pulihkan Cedera Partial Tear Ankle

"Terima kasih kepada seluruh tim dan khususnya kepada segenap warga dan state Alabama, serta seluruh pihak terkait yang telah mendukung keputusan ini," katanya.

Terpisah, World Confederation of Billiards Sport (WCBS) mengumumkan bahwa biliar untuk kategori Pool, Snooker dan Karom resmi dipertandingkan dalam World Games di Alabama, Amerika Serikat tahun depan. Pengumuman resmi itu disampaikan pertengahan April lalu, dalam kegiatan SportAccord General Assembly di Bangkok, Thailand.

BACA JUGA: Fathrah Masum, Ngabuburit di Antara Meja-meja Biliar

Penundaan ini menjadi kesempatan bagi atlet biliar Indonesia. Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia ( POBSI ) Achmad Fadil Nasution mengatakan, pihaknya akan berkonsolidasi untuk membuka peluang atlet biliar andalan, bermain di World Games.

"Kami akan pelajari karena Indonesia memiliki atlet biliar level dunia. Bila memungkinkan, POBSI akan perjuangkan maksimal," katanya.

World Games merupakan perhelatan multi events 4 tahunan, dan menjadi ajang bagi sejumlah cabang olahraga yang tidak dipertandingkan dalam Olimpiade, namun masih di bawah payung Olimpiade dan diakui oleh International Olympic Commitee (IOC).

Dalam sejarahnya, World Games seringkali menjadi ajang percobaan sebelum sebuah cabang olahraga dipertandingkan secara resmi di Olimpiade. Cabang olahraga Olimpiade, yang pernah dipertandingkan dalam World Games termasuk badminton, taekwondo, voli pantai, triathlon dan masih banyak lagi.

Selain biliar, cabang olah raga lainnya yang dipertandingkan dalam World Games 2022, di antaranya frisbee, akrobat, ski air, dan dance sport.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Achmad Fadil Nasution...
Achmad Fadil Nasution Temukan Banyak Pebiliar Potensial di POBSI Pool Men & Women 2025
Angeline Terharu usai...
Angeline Terharu usai Juara POBSI Pool Men & Women Seri 1 Jakarta 2025
Angeline Juara POBSI...
Angeline Juara POBSI Pool Men & Women 2025
Turnamen POBSI Pool...
Turnamen POBSI Pool Men & Women 2025 Diharapkan Jadi Wadah Atlet Sebelum Mentas di Ajang Internasional
Kata Jefry Zen usai...
Kata Jefry Zen usai Juara POBSI Pool Men & Women 2025
Hasil Final Putra POBSI...
Hasil Final Putra POBSI Pool Men & Women 2025: Jefry Zen Kunci Gelar Juara
Atlet Sambut Positif...
Atlet Sambut Positif Turnamen POBSI Pool Men & Women 2025 yang Digelar di PBC
Pesan Kevin Sanjaya...
Pesan Kevin Sanjaya untuk Peserta POBSI Pool Men & Women 2025
Buka POBSI Pool Men...
Buka POBSI Pool Men & Women Series 2025, Hary Tanoesoedibjo: Pembibitan Masif Lahirkan Juara Dunia
Rekomendasi
Suparman Reborn 4: Leni...
Suparman Reborn 4: Leni Dijambret, Suparman Mencari Nandi dan Gojim
Irfan Hakim Bagi-bagi...
Irfan Hakim Bagi-bagi THR, Saksikan Keseruan Family 100 di MNCTV
Jabat Dirut PT PFN,...
Jabat Dirut PT PFN, Ifan Seventeen Pamer Punya Rumah Produksi Sejak 2019
Berita Terkini
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
15 menit yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
36 menit yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
2 jam yang lalu
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
3 jam yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
3 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
4 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved