Pembalap Muda Qarrar Firhand Ali Asah Skill di Italia

Jum'at, 07 Mei 2021 - 22:02 WIB
loading...
Pembalap Muda Qarrar Firhand Ali Asah Skill di Italia
Pembalap muda, Qarrar Firhand Ali, akan mengikuti kompetisi gokart level dunia di Italia. Dia akan tampil di dua kejuaraan sekaligus. Foto: MNC Media
A A A
JAKARTA - Pembalap muda, Qarrar Firhand Ali, akan mengikuti kompetisi gokart level dunia di Italia. Dia akan tampil di dua kejuaraan sekaligus, yaitu World Series Karting ( WSK ) seri Eropa dan Italian Karting Championship.



Qarrar ingin mematangkan kemampuan dengan mengikuti kompetisi selama lebih dari satu bulan mulai dari 23 Mei hingga 27 Juni 2021 mendatang. Dia bakal gabung dengan tim Intrepid Driver Program, dan bakal ditemani sang ayah, Firhand Ali, serta tim selama ada di Italia.

Firhand mengatakan, Qarrar mengikuti dua kejuaraan gokart di Italia tersebut tak lain untuk menambah kemampuan. Sang pembalap muda diharapkan bisa lebih tangguh karena mendapatkan beban persaingan yang lebih besar di Italia.

"World Series Karting itu paling bergengsi. WSK itu seperti Liga Champions kalau di bola. Tahun ini kita akan ikuti 11 seri. Tujuan kami ingin mendidik dia untuk mengikuti kompetisi tinggi di dunia. Semua pembalap F1 juga memulainya di sini," ujar Firhand kepada wartawan, Kamis (6/5/2021).

Menurut Firhand, dia ingin membuat Qarrar terbiasa dengan persaingan tinggi. Dengan jumlah balapan dan kompetisi yang tinggi, Qarrar tak akan kaget lagi bersaing di level dunia.

"Nantinya mulai dari 23 Mei, dia akan terus balapan setiap minggu. Sampai 27 Juni balap terus. Pulang ke Jakarta juga balap lagi," ujarnya. "Saat di Jakarta nanti mungkin akan terlihat bagaimana perubahan waktu yang berhasil dia lakukan, juga cara membalap dan yang lainnya," tambahnya.

Sementara itu, Qarrar mengaku siap bersaing di level dunia. Apalagi, ini juga bukan kali pertama dia tampil di Italia karena pernah melakukannya saat berusia 8 tahun.

"Tak masalah bersaing dengan banyak pembalap. Pembalap yang ada di barisan depan juga teman-teman aku," katanya.



Saat itu, Qarrar masih finis di posisi antara 36 sampai 60. Namun, tahun ini dia ditargetkan bisa masuk antara posisi 20-40. ā€œHarapannya tentu dia mampu menempati posisi lebih tinggi lagi," ujar sang ayah, Firhand Ali.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3172 seconds (0.1#10.140)