Tundukkan Valladolid, Suarez Antar Atletico Madrid Juara La Liga 2020/2021

Minggu, 23 Mei 2021 - 00:54 WIB
loading...
Tundukkan Valladolid,...
Atletico Madrid menjuarai La Liga 2020/2021 usai mengalahkan Real Valladolid/Foto/Marca
A A A
VALLADOLID - Atletico Madrid menjuarai La Liga 2020/2021 seusai mengalahkan Real Valladolid pada jornada pemungkas di Estadio Jose Zorrilla, Sabtu (22/5/2021) malam waktu lokal atau Minggu (23/5/2021) dini hari WIB. Sempat tertinggal di babak perama, Pasukan Diego Simeone berhasil membalikkan keadaan dan menang 2-1.

Atletico kebobolan lebih dulu lewat gol Oscar Plano yang memaksimalkan umpan Marcos de Sousa pada menit ke-18. Namun, Los Rojiblancos -julukan Atletico berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua melalui Angel Correa.



Correa sukses menundukkan kiper Jordi Masip usai melewati pemain belakang Valladolid menit ke-57. Yannick Carrasco memberi assist untuk gol Correa.

Luis Suarez menjadi penentu kemenangan Atletico lewat golnya pada menit ke-67. Suarez menghukum kesalahan yang dibuat Sergi Guardiola yang salah umpan.

Suarez berhadapan satu lawan satu dengan kiper Jordi Masip, dan mantan penyerang Barcelona itu menunjukkan ketenangannya untuk melewati penjaga gawang Valladolid itu.


Atletico meraup 86 poin unggul dua poin atas Real Madrid yang mengalahkan Villarreal 2-1 di Estadio Alfredo Di Stefano. Sedangkan Barcelona di peringkat 3 dengan 79 poin setelah menang 1-0 atas Eibar. Sevilla di peringkat 4 dengan 74 angka.

Ini gelar La Liga ke-11 Atletico sejak klub itu berdiri pada 26 April 1903. Terakhir kali Los Rojiblancos mengangkat trofi kasta tertinggi kompetisi sepak bola Spanyol ini pada musim 2013/2014. Ini trofi liga yang kedua bagi Pelatih Diego Simeone.

Jalannya pertandingan babak pertama, Atletico memulai babak pertama dengan sangat baik. Los Rojiblancos langsung menekan pertahanan tuan rumah untuk mendapatkan gol cepat.

Namun, gawang Atletico justru kebobolan lebih dulu pada menit ke-18. Pemain Valladolid, Oscar Planno, menundukkan kiper Atletico, Jan Oblak, untuk membawa timnya unggul.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 27: Barcelona vs Osasuna dan Real Madrid vs Rayo Vallecano
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid di UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 26: Real Betis vs Real Madrid hingga Barcelona vs Real Sociedad
Cek Jadwal dan Link...
Cek Jadwal dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Girona LaLiga 2024/25, Cek Jadwalnya!
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 25 LaLiga 2024/25 di VISION+
Barcelona Puncaki Klasemen...
Barcelona Puncaki Klasemen La Liga usai Bungkam Rayo Vallecano
Rekomendasi
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
Seru dan Penuh Ketegangan,...
Seru dan Penuh Ketegangan, Streaming MasterChef Indonesia 2025 di VISION+
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
28 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
4 jam yang lalu
Infografis
Rudi Garcia Resmi Melatih...
Rudi Garcia Resmi Melatih Juara Liga Serie A Napoli
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved