Masa Depan Zidane Terancam, Redondo Beri Dukungan

Selasa, 21 April 2020 - 01:02 WIB
loading...
Masa Depan Zidane Terancam,...
Fernando Redondo memberikan dukungan kepada pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane di tengah spekulasi jika ia bakal berada di bawah tekanan andai Los Blancos mengakhiri musim 2019/2020 tanpa trofi juara / Foto: The Statesman
A A A
MADRID - Fernando Redondo memberikan dukungan kepada pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane di tengah spekulasi jika ia bakal berada di bawah tekanan andai Los Blancos mengakhiri musim 2019/2020 tanpa trofi juara. Mantan eks El Real itu menekankan berada di klub raksasa ujian berat pasti bakal dihadapi, tapi yang perlu diingat ahli strategi berkepala plontos itu telah memberikan banyak perubahan sejak kembali ke Santiago Bernabeu.

Perjalanan Zidane mendapatkan panggung popularitas sebagai pelatih terasa mudah ketika ia bergabung dengan skuat senior Madrid pada 2016. Bersama Cristiano Ronaldo, pelatih asal Prancis tersebut berhasil menyabet sejumlah trofi bergengsi.

Setelah dua setengah tahun menangani Madrid, Zidane akhirnya memutuskan hengkang dari Santiago Bernabeu. Alasan mundur dari jabatannya sebagai pelatih lantaran tak kuat menerima tekanan penggemar.

Setelah satu tahun menganggur, Zidane kembali dipanggil Presiden Madrid, Florentino Perez untuk menangani klub setelah Santiago Solari gagal mengangkat kejayaan klub. Pelatih berusia 47 tahun itu menerima kontrak selama tiga tahun atau berakhir pada 30 Juni 2022 mendatang.

Ketika kembali menangani Madrid, Zidane butuh waktu untuk mengenal para pemain anyarnya seperti Eden Hazard dkk. Alhasil, di awal pekerjaan Madrid sempat terseok-seok sebelum akhirnya mampu mengekor Barcelona di urutan kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan hanya tertinggal dua angka dari 27 pertandingan yang dijalani sebelum dihentikan lantaran wabah virus corona.

Kegagalan Zidane membawa Madrid sebagai penguasa klasemen Liga Spanyol memunculkan spekulasi tentang masa depannya. Banyak kalangan menilai jika posisinya tidak akan aman andai ia gagal mendapatkan trofi juara.

Redondo pun memberikan dukungan pada Zidane. "Penting dicatat bagaimana Zidane kembali dan menunjukkan pertumbuhannya sebagai pelatih," kata Redondo dikutip dari AS Sport, Senin (20/4/2020).

"Siapa pun yang berada di Madrid, yang mengenakan seragam itu, kami tahu tentang kritik dan tuntutan yang harus Anda tanggung. Tapi ini situasinya berbeda dan Zidane masih layak menempati kursi pelatih," pungkas Redondo.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Streaming LaLiga Pekan...
Streaming LaLiga Pekan ke-30: Real Madrid & Barcelona Siap Beraksi
Prediksi Real Madrid...
Prediksi Real Madrid vs Barcelona di Final Copa del Rey 2025
Barcelona vs Real Madrid...
Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey, El Clasico Jilid 2 Musim Ini
Drama 8 Gol di Bernabeu!...
Drama 8 Gol di Bernabeu! Real Madrid Lolos ke Final Copa del Rey Lewat Extra Time
Kylian Mbappe Menggila!...
Kylian Mbappe Menggila! Cetak Gol Free Kick Pertama dalam Karier, Samai Rekor Ronaldo!
Live di RCTI! Duel Sengit...
Live di RCTI! Duel Sengit Atletico Madrid vs Barcelona dan Real Madrid vs Real Sociedad
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Streaming Real Madrid vs Leganes dan Barcelona vs Girona di LaLiga Matchday 29
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Special Bola
Erick Thohir Ikut Bangga...
Bola Dunia
Erick Thohir Ikut Bangga Ranking FIFA Timnas Futsal Indonesia Meroket
Yaman U-17 Akui Buta...
Bola Dunia
Yaman U-17 Akui Buta Kekuatan Timnas Indonesia U-17 Jelang Bentrok di Piala Asia U-17 2025
Jadwal dan Link Live...
Bola Dunia
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025 Besok Malam
Rekomendasi
Penampakan Demo Besar...
Penampakan Demo Besar di Amerika Serikat Menentang Trump, Diikuti 250.000 Orang
Mesin Pengisian di SPBU...
Mesin Pengisian di SPBU Sepanjang Pantura Cirebon Mati karena Hujan Petir, Ribuan Pemudik Tak Bisa Isi BBM
Komisi Hukum MUI Lega...
Komisi Hukum MUI Lega Kejaksaan Tetap Usut Korupsi
Berita Terkini
Siapa Mike Tyson Modern?...
Siapa Mike Tyson Modern? Lawan Jake Paul yang Dianggap Ganas di Ring Tinju
22 menit yang lalu
Mohamed Salah, Antara...
Mohamed Salah, Antara Seret Gol dan Fokus Kejar Rekor Sepatu Emas Thierry Henry
1 jam yang lalu
Benarkah Khabib Nurmagomedov...
Benarkah Khabib Nurmagomedov Jadi Penghalang Duel Islam Makhachev vs Ilia Topuria?
2 jam yang lalu
Drama 5 Set! Megawati...
Drama 5 Set! Megawati Hangestri Menggila, Red Sparks Paksa Final Liga Voli Korea ke Laga Penentuan
3 jam yang lalu
Jay Idzes: Muda, Vokal,...
Jay Idzes: Muda, Vokal, dan Kekuatan Rahasia Kapten Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Daftar Postur Pemain...
Daftar Postur Pemain di Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Urutan Berapa?
5 jam yang lalu
Infografis
Ketakutan Resesi AS,...
Ketakutan Resesi AS, Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved