Ketimbang Pensiun, Valentino Rossi Disarankan Hijrah ke WSBK
loading...
A
A
A
TAVULLIA - PembalapPetronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, dirumorkan akan pensiun dari MotoGP. Pengamat MotoGP,Max Temporali, pun meminta Rossi untuk pindah ke World Superbike (WSBK) ketimbang pensiun.
Rossi, yang membela Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021, baru mengumpulkan 15 poin dari tujuh seri balapan sehingga terdampar di posisi ke-19 klasemen sementara. Teranyar, Rossi terjatuh pada balapan MotoGP Catalunya 2021 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Minggu 6 Juni 2021.
Setelah balapan MotoGP Catalunya 2021, muncul rumor yang menyebutkan Rossi akan pensiun pada pertengahan musim ini. Akan tetapi, rumor Rossi pensiun sejatinya sudah muncul sejak pertengahan musim lalu saat kontraknya bersama Monster Energy Yamaha akan habis.
Semua rumor itu belum terbukti kebenarannya karena Rossi tidak berkomentar apa pun. Rossi baru akan mengumumkan keputusannya soal pensiun atau lanjut balapan pada pertengahan musim ini.
Temporalimenilai Rossi masih bisa melaju dalam balapan meski telah berumur 42 tahun. Dia yakin Rossi akan kompetitif di WSBK.
“Dia (Rossi) akan kompetitif. Akan tetapi, tidak cukup dengan pembalap saja,” ujar Temporali, dikutip dari Tuttomotoriweb, Sabtu (12/6/2021).
“Ini bukan tentang Valentino Rossi datang, dia mendapatkan R1 (motor Yamaha), lalu menemukan kecepatan dan menang. Kekuatan seseorang, seperti dia, adalah membawa orang-orang (lebih maju), menemukan cara bekerja yang tepat, lalu itu akan menempatkannya dalam kondisi menguntungkan,” tuturnya.
Rossi mungkin bisa mengikuti saran dari Temporali. Jika pindah ke WSBK, The Doctor -julukan Rossi- akan mengikuti jejak legenda MotoGP lainnya,Max Biaggi.
Namun, jika Rossi memutuskan gantung helm, semua orang harus menghormati keputusannya.Rossi akan dikenang sebagai salah satu pembalap terbaik dalam sejarah.
Bagaimana tidak, Rossi merupakan salah satu pembalap dengan koleksi gelar juara dunia terbanyak, yaitu sembilan. Sebanyak tujuh gelar juara dunia Rossi diraih di MotoGP yang merupakan kelas terelite.
Pencapaian Rossi hanya kalah dari legenda lainnya yang juga berasal dari Italia, yaitu Giacomo Agostini. Senior Rossi itu sudah mengoleksi 15 gelar juara dunia.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
Rossi, yang membela Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021, baru mengumpulkan 15 poin dari tujuh seri balapan sehingga terdampar di posisi ke-19 klasemen sementara. Teranyar, Rossi terjatuh pada balapan MotoGP Catalunya 2021 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol, Minggu 6 Juni 2021.
Baca Juga
Setelah balapan MotoGP Catalunya 2021, muncul rumor yang menyebutkan Rossi akan pensiun pada pertengahan musim ini. Akan tetapi, rumor Rossi pensiun sejatinya sudah muncul sejak pertengahan musim lalu saat kontraknya bersama Monster Energy Yamaha akan habis.
Semua rumor itu belum terbukti kebenarannya karena Rossi tidak berkomentar apa pun. Rossi baru akan mengumumkan keputusannya soal pensiun atau lanjut balapan pada pertengahan musim ini.
Temporalimenilai Rossi masih bisa melaju dalam balapan meski telah berumur 42 tahun. Dia yakin Rossi akan kompetitif di WSBK.
“Dia (Rossi) akan kompetitif. Akan tetapi, tidak cukup dengan pembalap saja,” ujar Temporali, dikutip dari Tuttomotoriweb, Sabtu (12/6/2021).
“Ini bukan tentang Valentino Rossi datang, dia mendapatkan R1 (motor Yamaha), lalu menemukan kecepatan dan menang. Kekuatan seseorang, seperti dia, adalah membawa orang-orang (lebih maju), menemukan cara bekerja yang tepat, lalu itu akan menempatkannya dalam kondisi menguntungkan,” tuturnya.
Rossi mungkin bisa mengikuti saran dari Temporali. Jika pindah ke WSBK, The Doctor -julukan Rossi- akan mengikuti jejak legenda MotoGP lainnya,Max Biaggi.
Namun, jika Rossi memutuskan gantung helm, semua orang harus menghormati keputusannya.Rossi akan dikenang sebagai salah satu pembalap terbaik dalam sejarah.
Bagaimana tidak, Rossi merupakan salah satu pembalap dengan koleksi gelar juara dunia terbanyak, yaitu sembilan. Sebanyak tujuh gelar juara dunia Rossi diraih di MotoGP yang merupakan kelas terelite.
Pencapaian Rossi hanya kalah dari legenda lainnya yang juga berasal dari Italia, yaitu Giacomo Agostini. Senior Rossi itu sudah mengoleksi 15 gelar juara dunia.
Lihat Juga: Profil David Alonso, Pembalap Moto3 Juara GP Barcelona 2024 Pemilik Kemenangan Terbanyak dalam Semusim!
(mirz)