Hasil dan Klasemen Sementara Grup A Copa America 2021; Paraguay dan Uruguay Berjaya

Jum'at, 25 Juni 2021 - 09:55 WIB
loading...
Hasil dan Klasemen Sementara...
Lanjutan penyisihan Grup A Copa America 2021 kembali menyajikan pertandingan seru. Diawali laga Bolivia vs Uruguay dan dilajutkan partai Chile vs Paraguay. Foto: reuters
A A A
CUIABA - Lanjutan penyisihan Grup A Copa America 2021 kembali menyajikan pertandingan seru. Diawali laga Bolivia vs Uruguay dan dilajutkan partai Chile vs Paraguay. Dua pertandingan itu sama-sama berujung dengan skor 2-0.



Uruguay yang selama dua laga pertamanya terus terpeleset membutuhkan poin penuh agar bisa melaju ke perempat final. Misi itu bisa terpenuhi. Setelah dikalahkan Argentina (0-1) dan ditahan Chile (1-1), mereka bisa menundukan Bolivia 2-0.

Tampil di Arena Pantanal, Jumat (25/5/2021), Uruguay meraih kemenangan pertamanya di Copa America 2021 berkat gol bunuh diri Carlos Lampe (40), serta Edinson Cavani (79) yang meneruskan umpan Facundo Torres.

Berkat hasil positif ini armada Oscar Tabarez naik ke posisi empat Grup A atau Zona Selatan dengan empat poin. Dengan demikian Luis Suarez dkk lolos ke fase berikutnya meski masih menyisakan duel kontra Paraguay.

Itu karena Bolivia sudah dipastikan tidak akan beranjak dari posisi lima atau juru kunci lantaran belum meraih poin. Ya, lantaran Copa America 2021 hanya diikuti 10 peserta dan terbagi dua grup, maka empat besar setiap grup akan melenggang ke perempat final.

Pada laga lain, Paraguay juga dipastikan lolos ke babak berikutnya setelah melibas Chile 2-0 di Estadio Nacional de Brasilia, Jumat (25/5/2021). Itu berkat gol Samu di menit ke-33 serta penalti Miguel Almiron pada menit ke-58.



Hasil itu membuat Paraguay naik ke posisi dua dengan enam poin. Dengan tersisa satu laga lagi kontra Uruguay, maka tim asuhan Eduardo Berizzo itu sudah dipastikan melaju. Begitu juga Chile yang tetap bertahan meski kalah.

Hasil Pertandingan Grup A Copa America 2021

* Bolivia vs Uruguay 0-2

* Chile vs Paraguay 0-2

Hasil dan Klasemen Sementara Grup A Copa America 2021; Paraguay dan Uruguay Berjaya
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wakil Menpora Argentina...
Wakil Menpora Argentina Dipecat Gara-gara Suruh Lionel Messi Minta Maaf
Kaki Lionel Messi Dibungkus...
Kaki Lionel Messi Dibungkus Plastik Korban Keganasan Final Copa America 2024
Daftar Juara Copa America...
Daftar Juara Copa America Sepanjang Sejarah: Argentina Tersukses dengan Gelar ke-16!
Jadwal Final Copa America...
Jadwal Final Copa America 2024 Argentina vs Kolombia: Meredam Messi
Kolombia Menang Dramatis...
Kolombia Menang Dramatis Lawan Uruguay, Tantang Argentina di Final Copa America 2024
Jadwal Semifinal Copa...
Jadwal Semifinal Copa America 2024: Uruguay vs Kolombia
Brasil Kalah Adu Penalti,...
Brasil Kalah Adu Penalti, Uruguay vs Kolombia di Semifinal Copa America 2024
Hasil Babak I Copa America...
Hasil Babak I Copa America 2024: Jual Beli Serangan, Brasil vs Uruguay 0-0
Hasil Copa America 2024:...
Hasil Copa America 2024: Gunduli Panama 5-0, Kolombia ke Semifinal
Rekomendasi
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
13 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Drawing Piala Asia U-23...
Drawing Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia U-23 di Grup A
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved