Indonesia Permalukan Malaysia, Ini 11 Negara Peraih Medali Bulu Tangkis di Olimpiade

Selasa, 20 Juli 2021 - 07:07 WIB
loading...
Indonesia Permalukan...
Indonesia Permalukan Malaysia, Ini 11 Negara Peraih Medali Bulu Tangkis di Olimpiade
A A A
Indonesia permalukan Malaysia dalam perolehan medali emas bulu tangkis di Olimpiade. Sejak buku tangkis pertama kali dipertandingkan di Olimpiade Barcelona 1992, pejuang bulu tangkis Indonesia total meraih 19 medali.



Hebatnya, dari 19 medali yang diboyong dari bulu tangkis Olimpiade , pejuang bulu tangkis Merah Putih meraih tujuh medali emas. Koleksi medali Indonesia ditambah enam medali perak dan enam perunggu. Susy Susanti dan Alan Budikusuma menjadi orang pertama Indonesia yang meraih medali bulu tangkis ketika mengawinkan emas tunggal putra dan putri di Olimpiade Barcelona. Luar Biasa!

Yang membanggakan lagi, Indonesia paling perkasa di Asia Tenggara dengan mempermalukan Malaysia. Negeri Jiran itu belum mampu meraih medali emas bulu tangkis Olimpiade. Malaysia hanya mampu meraih 6 perak dan 2 perunggu.



Secara overall, pejuang bulu tangkis Indonesia menempati posisi kedua di bawah China yang meraup total 41 medali bulu tangkis. Rinciannya, 18 medali emas, 8 perak dan 15 perunggu.

Perolehan Medali Bulu Tangkis Olimpiade

1. China 18 8 15

2. Indonesia 7 6 6

3. Korea Selatan 6 7 6
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1257 seconds (0.1#10.140)