Enggan Sakiti Manchester United, Ronaldo Ogah Gabung Manchester City

Kamis, 22 Juli 2021 - 19:05 WIB
loading...
Enggan Sakiti Manchester United, Ronaldo Ogah Gabung Manchester City
Manchester City (Man City) kabarnya sedang membidik Cristiano Ronaldo untuk menggantikan Sergio Aguero. Ini dianggap sebagai misi yang mustahil. Foto: mirror
A A A
MANCHESTER - Manchester City (Man City) masih memburu penyerang baru pada bursa transfer musim panas 2021. The Citizens ingin menambal lubang akibat hengkangnya Sergio Aguero ke Barcelona.



Salah satu pemain yang menjadi incaran tim asuhan Pep Guardiola itu adalah Cristiano Ronaldo. Penyerang Juventus itu punya kualitas untuk memimpin lini depan Man City pada musim 2021/2022.

Namun, harapan Man City untuk merekrut mantan bintang Manchester United (MU) itu kemungkinan besar akan gagal. Sebab, CR7 tidak akan pernah bermain untuk musuh bebuyutan Setan Merah.

Hal itu diungkapkan pemain asal Portugal itu beberapa tahun lalu. Masa lalu Ronaldo dengan Man United membuatnya tidak mungkin berseragam biru langit di masa depan.

Selain itu, Ronaldo mengaku sangat mencintai The Red Devils -julukan Man United. Artinya, jika pindah lagi ke Liga Primer pada bursa musim panas ini, tujuannya hanyalah Old Trafford.

“Bermain untuk (Man) City bukan (Man) United? Saya tidak akan melakukan itu,” kata Ronaldo, dikutip dari Mirror.

“Mengapa? Karena hati saya ada di Man United, itu sebabnya,” tuturnya.

“Saya dapat mengatakan itu akan sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat, sangat sulit untuk bermain di Man City. Sangat sulit karena Man United,” ucap pemain Portugal itu.

Selain Ronaldo, Man City juga membidik penyerang lain dalam daftar pemain buruannya. Targetnya adalah penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.



Man City bahkan dikabarkan sudah menawar Kane 100 juta pounds (sekitar Rp1,9 triliun). Tapi, Tottenham menolaknya. Meski begitu, karena kebutuhan tim, Man City diprediksi tidak akan berhenti mengejar Kane sebelum bursa transfer ditutup.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1353 seconds (0.1#10.140)