Hasil PSG vs Clermont: Les Parisiens Pesta Gol Tanpa Lionel Messi

Minggu, 12 September 2021 - 00:23 WIB
loading...
Hasil PSG vs Clermont: Les Parisiens Pesta Gol Tanpa Lionel Messi
Les Parisiens pesta gol tanpa Lionel Messi, Kylian Mbappe jadi bintang kemenangan. Foto: Twitter/PSG
A A A
PARIS - Paris Saint-Germain (PSG) kembali menunjukan kualitasnya sebagai klub terbaik di Liga Prancis . Meski tanpa Lionel Messi, klub berjuluk Les Parisiens berhasil mengalahkan Clermont dengan skor telak 4-0.

Bermain di Parc Des Princes, Sabtu (11/9/2021) malam waktu Indonesia, PSG tampil tanpa diperkuat Lionel Messi yang baru membela Timnas Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Tak cuma Messi, Neymar Jr juga absen karena alasan yang sama.



Meski tanpa dua pemain bintangnya, PSG langsung mencoba tampil menyerang sejak babak pertama. Upaya mencetak gol bertumpu pada Kylian Mbappe yang menghuni lini serang sejak menit pertama.

Pada menit ke-12, Mbappe mendapatkan peluang emas untuk membuka keunggulan PSG di babak pertama dengan sundulannya. Namun Desmas mampu menangkap sundulan tersebut dan menyelamatkan Clermont.

Penampilan PSG yang lebih dominan pada laga tersebut akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-20. Ander Herrera mampu mencetak gol pembuka memanfaatkan rebound dengan sundulannya yang mengarah ke sisi kosong gawang Clermont.

Herrera bahkan berhasil menggandakan keunggulan PSG setelah mencetak gol pada menit ke-31. Dirinya mampu menggunakan kelengahan lini pertahanan Clermont yang fokus untuk menjaga Mbappe sehingga Herrera mampu mencetak gol dengan cukup mudah.

Clermont pun terus mencoba untuk bangkit usai tertinggal 2-0 di babak pertama. Namun PSG masih terlalu kuat dan mampu unggul hingga turun minum.

Babak Kedua
Pertandingan tidak mengalami perubahan yang berarti di awal babak kedua. PSG masih mampu tampil mendominasi pada laga tersebut yang menyulitkan Clermont untuk berkembang.

PSG pun kembali dapat menambah keunggulannya pada menit ke-55. Kali ini Kylian Mbappe kembali mencatatkan namanya di papan skor usai berhasil mengeksekusi umpan balik yang diberikan oleh Julian Draxler.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2069 seconds (0.1#10.140)