Siapa Paling Layak Jadi Algojo Penalti di Manchester United?

Jum'at, 01 Oktober 2021 - 09:01 WIB
loading...
Siapa Paling Layak Jadi Algojo Penalti di Manchester United?
Siapa Paling Layak Jadi Algojo Penalti di Manchester United? Foto: Sportsbible
A A A
MANCHESTER - Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Machester United menimbulkan perdebatan siapa yang lebih pantas mengambil tendangan penalti. Sebelum kembalinya Ronaldo, tanggung jawab itu dipegang Bruno Fernandes.

Perdebatan semakin mengemuka setelah akhir-akhir ini Fernandes gagal menjalankan tugasnya sebagai algojo penalti Setan Merah. Saat menjamu Aston Villa di Liga Inggris akhir pekan lalu, bukannya mencetak gol, bola hasil tendangannya justru melambung.



Alhasil, Fernandes pun dikritik habis-habisan karena tidak bisa mengeksekusi peluang itu dengan baik. Padahal, dia bisa membuat skor imbang menjadi 1-1 dan mengamankan satu poin di Old Trafford.

Akan tetapi, pada kemenangan atas Villareal di Liga Champions 2021/2022, Fernandes mengakui bahwa dia tetap ditunjuk sebagai eksekutor dari titik putih. Dia mengungkapkan bahwa Ole Gunnar Solskjaer akan menentukan penendang penalti di setiap pertandingan sebelum laga dimulai.

"Saya dipercaya mengambil penalti malam ini tetapi kami tidak mendapatkannya. Manajer (Solskjaer, red) akan memutuskan sebelum pertandingan siapa yang mengambilnya,” kata Bruno dikutip Goal Internasional, Kamis (30/9/2021).

Keputusan Ole mengenai hal tersebut rasanya cukup adil. Sebab, baik Fernandes maupun Ronaldo sama-sama punya rekor bagus dalam mengeksekusi tendangan penalti. Fernandes telah mengambil total 46 penalti selama karienya di klub dan Tim Nasional Portugal dengan berhasil mencetak 42 gol.

Dua dari empat kegagalannya terjadi saat dia berseragam Setan Merah yakni saat melawan Aston Villa dan Newcastle United. Tetapi, dia telah mencetak 21 gol dari titik putih untuk Setan Merah.

Sedangkan Ronaldo telah mengambil tendangan penalti sebanyak 167 kali sepanjang kariernya. Dia berhasil melakukannya dengan baik sebanyak 139 kali dan gagal di 28 kesempatan.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1693 seconds (0.1#10.140)