Hasil Liga Inggris: Chelsea Senggol Liverpool di Puncak Klasemen

Sabtu, 02 Oktober 2021 - 23:03 WIB
loading...
Hasil Liga Inggris:...
Chelsea meraih tiga poin sempurna di depan pendukungnya setelah mengalahkan Southampton dengan skor 3-1 pada laga lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022 di Stamford Bridge, Sabtu (2/10/2021) malam WIB / Foto: Squawka
A A A
LONDON - Chelsea meraih tiga poin sempurna di depan pendukungnya setelah mengalahkan Southampton dengan skor 3-1 pada laga lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris 2021-2022 di Stamford Bridge, Sabtu (2/10/2021) malam WIB. Dengan demikian, The Blues mengakhiri rentetan tak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Pada pertandingan ini Chelsea sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak Trevoh Chalobah pada menit sembilan. Pemain berambut gimbal itu tercatat sebagai pencetak gol terbanyak (dua gol dalam dua tendangan) bersama klub di Stamford Bridge selama menjalani laga Liga Inggris di bawah asuhan Thomas Tuchel.

Keunggulan 1-0 bertahan hingga interval pertama usai. Di babak kedua, kesucian gawang Chelsea akhirnya dirusak James Ward-Prowse pada menit 61 melalui titik putih.

BACA JUGA: Hasil Manchester United vs Everton: Ronaldo Cadangan, Setan Merah Ditahan Imbang

Itu merupakan gol kedua Ward-Prowse dengan bersama Southampton di Liga Inggris musim ini. Statistik menyebut jika Southampton berhasil mengakhiri paceklik gol bulan lalu (0). M

Ketika memulai laga di bulan Oktober, Southampton hanya membutuhkan waktu 61 menit untuk mencetak gol. Beralih ke pertandingan, skor imbang ini membuat duel semakin panas.

Ward-Prowse, yang sempat mencetak gol penyeimbang untuk Southampton justru harus meninggalkan pertandingan lebih cepat setelah diusir wasit. Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan Chelsea untuk menambah gol.

BACA JUGA: Hasil Liga 1: Persija Menang, Persib Ditahan Imbang

Adalah Timo Warner dan Ben Chilwell yang mencatatkan namanya di papan skor. Hingga peluit panjang dibunyikan skor 3-1 untuk kemenangan Chelsea tak berubah.

Dengan tambahan tiga poin ini, Chelsea untuk sementara berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan menggeser posisi Liverpool. Tim besutan Tuchel sejauh ini sudah membukukan 16 poin dari tujuh laga yang telah dimainkannya.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0969 seconds (0.1#10.24)