Atletico Hajar Barcelona di Liga Spanyol, Simeone: Kalau Saja Ada Messi, Hasilnya Pasti Beda!

Minggu, 03 Oktober 2021 - 17:05 WIB
loading...
Atletico Hajar Barcelona di Liga Spanyol, Simeone: Kalau Saja Ada Messi, Hasilnya Pasti Beda!
Atletico Madrid mempermalukan Barcelona 2-0di Liga Spanyol 2021/2022. Namun, pelatih Diego Simeone menilai hasilnya akan berbeda jika masih ada Lionel Messi. Foto: reuters
A A A
MADRID - Atletico Madrid mempermalukan Barcelona 2-0 pada lanjutan Liga Spanyol 2021/2022. Namun, pelatih Diego Simeone menilai hasilnya akan berbeda jika Blaugrana masih diperkuat Lionel Messi.



Terjadi sejumlah drama pada duel Atletico vs Barcelona yang berlangsung di Wanda Metropolitano, Minggu (3/10/2021). Diantaranya, Luis Suarez yang sukses menjebol gawang bekas klubnya.

Tapi, yang menarik perhatian adalah Atletico mampu melibas Barcelona 2-0. Sebab, sangat jarang Los Rojiblancos bisa menang clean sheet atas klub Katalan itu, apa lagi dengan selisih dua gol.

Atletico pernah menang 1-0 kontra Barcelona pada 22 November 2020. Tapi, terakhir kali Atletico bisa menundukan Barcelona dua gol tanpa balas pada 14 April 2016 di Liga Champions.

Intinya, Atletico punya rekor buruk saat melawan Barcelona. Tapi, untuk pertama kalinya, mereka bisa melewati tiga pertemuan terbarunya tanpa kemasukan.

Simeone menilai gagalnya Barcelona mencetak gol karena sudah tidak diperkuat Lionel Messi yang kini membela Paris Saint-Germain (PSG).

Sebab, pada laga itu Barcelona sejatinya cukup mendominasi dengan penguasaan bola mencapai 71%. Tim asuhan Ronald Koeman itu juga melakukan sembilan tembakan, dimana dua diantaranya menuju sasaran. Tapi, tidak ada yang berbuah gol.

Padahal, jika ada Messi hasilnya pasti akan berbeda. Sebab, La Pulga punya catatan bagus saat bentrok Atletico, dimana mengemas 26 gol dari 30 pertemuan.

"Ini bukan pertama kali kami melawan Barcelona tanpa Lionel Messi. Pertandingan lain tidak jauh berbeda. Tapi, kali ini Messi benar-benar tidak ada (bersama Barcelona)," ucap Simeone," dilansir skysport.



Simeone juga menyebut faktor lain yang membuat Aletico bisa mempermalukan Barcelona, yakni punya lini depan berkualitas. Padahal, pemain yang dimaksud telah dibuang Barcelona pada 2020, yakni Suarez.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1776 seconds (0.1#10.140)