Fasilitas Olahraga PON XX Banyak Berstandar Internasional, Menpora Optimistis Prestasi Olahraga Papua Semakin Maju

Jum'at, 08 Oktober 2021 - 15:38 WIB
loading...
Fasilitas Olahraga PON XX Banyak Berstandar Internasional, Menpora Optimistis Prestasi Olahraga Papua Semakin Maju
Menpora Zainudin Amali menilai venue-venue atau fasilitas olahraga yang dibangun untuk penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua banyak yang berstandar internasional / Foto: Kemenpora
A A A
JAYAPURA - Menpora Zainudin Amali menilai venue-venue atau fasilitas olahraga yang dibangun untuk penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua banyak yang berstandar internasional. Karena itu, politikus Golkar itu berharap venue dan fasilitas olahraga ini setelah PON berakhir nanti dapat dimanfaatkan pemerintah setempat untuk meningkatkan prestasi olahraga.

"Venue-venue yang ada di PON XX ini luar biasa, ini standar internasional. Dan, saya berharap ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh Pemerintah Provinsi maupun masyarakat Papua,” kata Menpora dikutip dari laman resmi Kemenpora, Jumat (8/10/2021).

BACA JUGA: LaNyalla Bangga Jatim Sukses Sapu Bersih Emas Tenis PON XX Papua

Menpora pun optimistis prestasi olahraga Papua ke depan akan lebih baik dengan didukung fasilitas olahraga bekas PON tersebut. "Saya kalau lihat venue, saya optimis prestasi olahraga Papua untuk cabang-cabang olahraga yang fasilitasnya sangat luar biasa ini akan semakin maju dan saya juga melihat di PON yang akan datang Papua pasti bisa menghasilkan prestasi-prestasi yang baik,” ujarnya.

Dengan demikian, dengan didukung oleh fasilitas olahraga yang baik dan banyak talenta olahraga, Menpora yakin keinginan Presiden Joko Widodo menjadikan Papua sebagai salah satu provinsi olahraga akan terwujud. "Di dalam DBON itu Papua dijadikan salah satu sentra olahraga. Sehingga sekali lagi, saya optimis bahwa kemajuan olahraga Papua kedepan akan semakin baik. Apalagi keinginan masyarakat Papua, Pemrintah Provinsi Papua didukung oleh Pak Jokowi. Papua akan akan dijadikan provinsi dengan kelengkapan yang ada,” imbuh Menpora.

BACA JUGA: Daftar Perolehan Medali PON XX Papua 2021, Jumat (8/10/2021) hingga Pukul 12.00 WIB: Jatim Mengancam di Posisi Kedua

Pada kesempatan ini, Menpora Amali kembali menjelaskan bahwa cabang olahraga dayung masuk menjadi cabang olahraga unggulan di dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). “Makanya saya datang langsung melihat bagaiamana potensi yang kita harapkan bisa masuk ke tim nasional kita ke Pelatnas. Ternyata banyak yang bisa kita harapkan, banyak talenta-talenta yang lahir dari PON ini,” pungkasnya.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1546 seconds (0.1#10.140)