Liga Inggris Chelsea vs Norwich City: Pembuktian Callum Hudson-Odoi

Sabtu, 23 Oktober 2021 - 14:30 WIB
loading...
Liga Inggris Chelsea...
Penyerang andalan Chelsea Callum Hudson-Odoi/Foto/Twitter
A A A
LONDON - Chelsea akan merotasi lini serang jelang laga kontra Norwich City pada pekan kesembilan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Stamford Bridge pada Sabtu (23/10/2021) pukul 18.30 WIB. Pelatih The Blues Thomas Tuchel akan memberi kesempatan Callum Hudson-Odoi yang tampil apik saat menang atas Malmo di Liga Champions.

Rotasi dilakukan lantaran The Blues mengalami masalah di lini depan. Romelu Lukaku dan Timo Werner mendapat cedera pada laga melawan Malmo laga ketiga penyisihan Grup Liga Champions 2021/2022. Meski menang The Bules mendapat kerugian jelang laga kontra Norwich.



Sang pelatih, Thomas Tuchel sudah memastikan bahwa Lukaku dan Werner akan absen laga melawan Norwich. Pemain lainnya yangdiragukan tampil adalah hakim Ziyech yang tampil kurang maksimal usai cedera saat melawan Villarreal di Piala Super Eropa.

Meski begitu masih ada stok peyerang lainnya yang dimiliki Chelsea. Kedua pemain tersebut tampil cukup baik saat melawan Malmo. Mereka adalah Kai Havertz dan Callum Hudson-Odoi.



Masuk menggantikan Lukaku di menit ke-23, Havertz memberikan kepercayaan kepada Tuchel lewat lesatan satu golnya saat melawan Malmo. Sementara, Hudon-Odoi masuk menggantikan Werner di menit ke-44, juga tampil sangat baik selama 60 menit bermain dan menyumbang satu assist di laga tersebut kepada Havertz.

Jelang laga melawan Norwich, Tuchel memberikan komentarnya terkait Hudson-Odoi yang kemungkina dirurunkan pada laga yang berlangsung di Stamford Bridge. Ia mengatakan bahwa Hudson-Odoi tampil sangat apik saat melawan Malmo.

Lebih lanjut, tuchel menegaskan jika Hudson-Odoi tampil konsiten, kemungkinan akan mendapat jam bermain yang lebih banyak. Pemain asal Inggris itu perlu membuktikan bukan hanya dalam satu pertandingan saja.

"Satu-satunya orang yang dapat memutuskan ini dan menjawab pertanyaan ini adalah Callum. Semudah itu. Apakah ada titik balik? Oke, dia perlu membuktikannya. Dia perlu memainkan 250 game berikutnya di level tertinggi dan kemudian itulah titik baliknya,” ucap Tuchel, dilansir dari Football London, Sabtu (23/10/2021).

"Tapi apakah itu titik balik jika dia melakukan pertandingan yang brilian besok? Tidak. Itu hanya titik balik jika dia menjadikannya titik balik dan titik balik hanya jika dia tidak hanya melakukan satu pertandingan bagus, satu babak bagus, 60 menit." menit yang bagus, tetapi jika dia melakukannya secara konsisten, semudah itu dengan setiap pemain,” imbuhnya.

"Begitu Anda melakukan ini, Anda akan memiliki lebih banyak menit. Begitu Anda memiliki lebih banyak menit, Anda mungkin akan melihat ke belakang dan berkata 'Itu adalah titik balik'. Anda harus berjuang untuk itu. Anda harus pantas mendapatkannya. momen yang sempurna. Terkadang Anda membutuhkan sedikit keberuntungan. Tapi pada akhirnya satu-satunya orang yang bisa menjawab pertanyaan itu adalah Callum. Dan kami akan mendukungnya dalam situasi itu,” tutupnya.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1232 seconds (0.1#10.140)