6 Pemain Pengganti Paling Efektif di Liga Spanyol Musim Ini

Kamis, 04 Juni 2020 - 16:03 WIB
loading...
A A A
2. Darwin Machis (Granada)
Selama 1.560 menit di lapangan musim ini, pemain asal Venezuela itu telah mencetak lima gol di mana angka gol yang diharapkan adalah 4,2. Dia juga menyelesaikan 2.37 dribel per 90 menit, jarang kehilangan bola, dan sangat terlibat di sepertiga akhir.

3. Fran Merida (Osasuna)
Dari 17 penampilannya di Liga Spanyol musim ini, pemain Osasuna tersebut telah menjadi pengganti sebanyak delapan kali. Kelebihan yang dimilikinya adalah membuat rata-rata 2,48 intersepsi per 90 menit.

4. Vinicius Junior (Real Madrid)
Pemain asal Brasil ini telah menjadi pemain pengganti yang memberikan dampak yang bagus untuk pelatih Zinedine Zidane musim ini. Dia menggiring bola melewati lawan 3,26 kali per 90 menit, menciptakan peluang bagi orang lain, dan berada di antara para pemain dengan sentuhan terbanyak di area penalti (10,6 per 90 menit) di liga.

5. Angel Rodriguez (Getafe)
Selama musim ini, striker telah mencetak sembilan gol dari 5,8 gol yang diharapkan, menunjukkan finishing ahli.

6. Ansu Fati (Barcelona)
Dalam 738 menit bermain bersama Barcelona di musim ini, pemain brondong itu telah membuat 2,8 dribel, 2,07 dribel operan, 9,15 sentuhan di kotak oposisi dan 1,46 peluang dibuat per 90 menit. Peluangnya untuk konversi 17% adalah angka yang menonjol mengingat usianya.
(sha)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2813 seconds (0.1#10.24)