Akuisisi Serpong City FC, Trio Pengusaha Wanita Dukung Perkembangan Sepak Bola Indonesia

Minggu, 31 Oktober 2021 - 02:30 WIB
loading...
A A A
Hal senada disampaikan Hannan Haris. Dia berharp langkah yang akan mereka bertiga ambil dapat menjadi energi besar untuk membawa Serpong City FC menjadi juara. “Bagi saya tidak masalah memiliki mimpi yang besar atau bahkan tidak masuk akal, selama kita memiliki rencana yang masuk akal untuk mewujudkannya,” pungkasnya.

Serpong City FC berdiri pada 12 desember 2012 oleh Founder Ricky Nelson yang fokus pada pengembangan sepak bola usia dini. Penamaan Serpong City juga dipilih karena berdomisili di wilayah Serpong Tangerang Selatan.

Prestasi sepak bola usia dini terus diukir Serpong City hingga akhirnya pada 2019, Serpong City FC memutuskan untuk naik kelevel berikutnya, dan dengan resmi berdiri sebagai klub professional.

Lalu, pada 2020 secara resmi menjadi anggota Asprov Banten dan tahun berikutnya diakui PSSI dalam kongresnya menjadi klub sepak bola dan berhak untuk mengikuti ajang pertandingan liga profesional di Indonesia.



Klub yang memiliki julukan Sang Beruang ini telah bersiap memberikan berbagai kejutan di kancah Tanah Air. Dalam Waktu dekat Serpong City FC juga akan bekerjasama dengan salah satu akademi sepak bola Eropa untuk terus berkomitmen dalam pengembangan talenta Indonesia.
(mirz)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1561 seconds (0.1#10.140)