Indonesia Open 2021: Saling Tikam di Babak Pertama, Netizen Kesal Drawing Ganda Putra

Senin, 22 November 2021 - 22:01 WIB
loading...
Indonesia Open 2021:...
Netizen tanah air kesal dengan hasil drawing (undian) Indonesia Open 2021/Twitter/PBSI
A A A
NUSA DUA - Netizen tanah air kesal dengan hasil drawing (undian) Indonesia Open 2021 , utamanya sektor ganda putra. Pasalnya, pasangan Indonesia sudah saling tikam di babak pertama.

Hasil undian seperti kurang menguntungkan bagi para pasangan ganda putra Indonesia di ajang yang digelar di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, 23-28 November 2021. Di antaranya terdapat pertandingan All Indonesian sejak babak 32 besar.



Terdapat dua laga yang melibatkan pasangan Indonesia harus berjibaku, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhadapan dengan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana bertemu Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.

Lebih kesalnya lagi, pemenang dari dua laga itu harus bertemu lebih awal di babak 16 besar. Artinya dapat dipastikan tiga pasangan asal Indonesia tidak dapat melaju ke perempat final hingga final.



Kekhawatiran netizen bukan hanya sampai di situ. Pasalnya sekalinya pasangan Indonesia melawan negara lain, tapi yang dihadapinya bukanlah lawan mudah.

Misalnya, pasangan nomor satu Marcus Gideon/Kevin Sanjaya harus langsung menghadapi wakil Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi. Selain itu, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan harus menghadapi sang juara Indonesia Masters 2021 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Kemudian peluang Indonesia di partai final akan semakin sempit lantaran plotting dari semua pasangan tidak seimbang. Di bagan atas, Indonesia hanya menempatkan Marcus/Kevin, sementara tujuh pasangan lainnya berada di bagan bawah.

Kondisi ini tak ayal menjadi bahan kekhawatiran netizen tanah air. Sebagian dari mereka pun ada yang hanya dapat berdoa agar Indonesia mendapat hasil yang terbaik.

“Kembali gila melihat draw Indonesia Open. Please just kill me already,” tulis akun @leewz.

“Gila draw MD Indonesia Open gak banget dah,” tulis akun @adinda_rbk.

“Draw Indonesia Open jahat banget :(“ tulis @rizkaharyanti.

“draw indonesia open gila juga, all Indonesia dibawah semua kecuali Kevin Marcus sendirian di atas dan malaysia di atas semua,” tulis @HafizNurmawansa.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1148 seconds (0.1#10.140)