Hasil Indonesia Open 2021: Ruselli Hartawan Dihentikan Wakil Korea Selatan

Selasa, 23 November 2021 - 15:48 WIB
loading...
Hasil Indonesia Open...
Langkah tunggal putri Indonesia Ruselli Hartawan terhenti di babak pertama Indonesia Open 2021/Foto/dok PBSI
A A A
NUSA DUA - Langkah tunggal putri Indonesia Ruselli Hartawan terhenti di babak pertama Indonesia Open 2021. Ruselli dikalahkan wakil Korea Selatan, An Seyoung dua gim 11-21 dan 21-8, Selasa (23/11/2021) siang WIB

An langsung tampil impresif pada gim pertama dan kedua pada pertandingan yang digelar di Bali Convention Center, Indonesia. Alhasil, ia sukses mendominasi dalam dua gim, sementara Ruselli gagal meredam serangan yang dilakukan oleh wakil Korea Selatan itu.



Jalannya pertandingan, pada awal gim pertama, Ruselli langsung mendapatkan gempuran sengit dari An. Terpantau, wakil Indonesia itu terus kehilangan angka lantaran An berhasil memanfaatkan variasi pukulannya dengan baik.

Hasilnya, An berhasil mengungguli Ruselli pada interval pertama dengan skor telak 11-3. Tak berhenti sampai disitu, setelah jeda berakhir An kembaali menunjukkan dominasinya atas Ruselli.

Besar

Wakil Korea Selatan itu terus memainkan bola atas yang membuat Ruselli sedikit kewalahan. Akan tetapi, Ruselli tak tinggal diam, sesekali wakil Indonesia itu melancarkan smash keras.

Namun, upaya itu belum bisa membawa Ruselli unggul atas An. Pada akhirnya, gim pertama sukses dimenangkan oleh An Seyoung atas Ruselli Hartawan dengan skor 21-11.

Berlanjut pada gim kedua, An langsung menggila dengan mencetak delapan poin tanpa balas atas Ruselli. Bahkan, Ruselli yang terlihat kewalahan langsung dihabisi dengan 11-0 tanpa balas pada interval pertama.

Situasi itu terus terjadi hingga memasuki menit ke-19. Pantauan MPI mendapati Ruselli benar-benar tak berdaya menghadapi gempuran serangan yang dilancarkan wakil Korea Selatan itu.

Pada akhirnya, An Seyoung berhasil meredam perlawanan yang dilakukan Ruselli Hartawan. Gim kedua pun berhasil dimenangkan oleh An dengan skor telak 21-8.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2268 seconds (0.1#10.24)