Tangis Gloria Pecah saat Ditanya soal Target Tahun Depan

Sabtu, 27 November 2021 - 02:02 WIB
loading...
Tangis Gloria Pecah...
Tangis Gloria Pecah saat Ditanya soal Target Tahun Depan. Foto: MPI/Bagas Abdiel Kharis Theo
A A A
NUSA DUA - Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Gloria Emanuelle Widjaja , tak bisa membendung air matanya saat ditanya tentang target tahun depan bersama Hafiz Faizal. Secara tersirat, mereka berharap bisa terus berada di Pelatnas Cipayung pada tahun depan.

Sebagaimana diketahui rentetan hasil kurang manis didapat Hafiz/Gloria sejak tahun lalu hingga membuat ranking dunianya merosot ke urutan 10 dunia. Puncaknya mereka juga gagal berangkat ke Olimpiade Tokyo 2020 setelah rankingnya turun pada detik-detik akhir pengumpulan poin.

Baca Juga: PSSI Tetap Berharap Emil Audero Gabung Timnas Indonesia, Ini Alasannya

Namun, jelang akhir tahun ini, performa Hafiz/Gloria perlahan-lahan membaik. Pada tiga turnamen BWF World Tour 2021 terakhir ini, Hafiz/Gloria berhasil menembus babak perempatfinal di Hylo Open, Indonesia Masters, dan Indonesia Open.

Sadar dengan performanya yang menurun dan usia yang tak muda lagi, Hafiz/Gloria hanya bisa berharap tetap mendapat kepercayaan untuk bertahan di Pelatnas PBSI. Mereka masih ingin membuktikan diri untuk meraih hasil terbaik.

"Target tahun depan masih di PBSI saja," ucap Hafiz kepada awak media di Bali International Convention Centre, Jumat (26/11/2021).



Sontak perkataan Hafiz membuat tangis Gloria pecah. Meski tak ingin terlalu memikirkan hal itu terlalu jauh, tetapi Gloria hanya berharap performa mereka yang mulai terbangun lagi bisa mendapat kesempatan pada tahun depan.

"Kita enggak bisa juga mikir ke situ, cuma enggak tahu juga maksudnya keadaan kayak gini kepotong pandemi, pertandingan juga kurang banyak banget," ucap Gloria.

"Dari event ini juga kami berdua benar-benar pengen buktiin, maksimalin tapi hasilnya sebatas di sini, ya bersyukur saja terus. Pokoknya saya sama Hafiz, hasil apapun bersyukur, yang penting kita mau menang mau kalah main bagus dulu, mau coba terus. Jalanin dulu aja," imbuhnya.

"Tuhan enggak akan tutup mata buat anakNya yang mau usaha terus. Saya sih semua serahin ke atas saja," lanjutnya.

Indonesia Open 2021 sendiri menjadi turnamen terakhir bagi Hafiz/Gloria pada tahun ini. Setelah gagal lolos ke BWF World Tour Finals 2021, mereka juga tidak akan ikut ke ajang Kejuaraan Dunia 2021 di Huelva, Spanyol pada 12-19 Desember 2021.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Ganyang Pasangan Malaysia Chen/Toh
Lika-Liku Perjalanan...
Lika-Liku Perjalanan Karier Dejan Ferdinansyah: Nyaris Pensiun Berkali-kali
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia...
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia Sumbang Poin, Indonesia vs China 1-0
Susunan Pemain Indonesia...
Susunan Pemain Indonesia vs China di Final BAMTC 2025
Hasil BAMTC 2025: Dejan/Fadia...
Hasil BAMTC 2025: Dejan/Fadia Sumbang Poin, Indonesia vs Taiwan 1-0
Siti Fadia Siap Main...
Siti Fadia Siap Main Rangkap di Badminton Asia Mixed Team Championship 2025
Hasil Final Thailand...
Hasil Final Thailand Masters 2025: Kena Comeback, Dejan/Fadia Runner Up
Dejan/Fadia ke Final...
Dejan/Fadia ke Final Thailand Masters 2025 usai Menangi Perang Saudara
Hasil Perempat Final...
Hasil Perempat Final Thailand Masters 2025: Ganda Campuran Indonesia Amankan Tiket Final,Tunggal Putra Habis
Rekomendasi
APUDSI dan BKPRMI Siap...
APUDSI dan BKPRMI Siap Berkontribusi dalam Pengelolaan Kopdes Merah Putih
Bisnis di Eropa Runtuh...
Bisnis di Eropa Runtuh Memaksa Raksasa Gas Rusia Jual Aset Properti Mewahnya
PBB Pastikan Israel...
PBB Pastikan Israel Lakukan Genosida di Palestina, Hamas Seru Dunia Tidak Bisu
Berita Terkini
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
32 menit yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
1 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
1 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
2 jam yang lalu
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
3 jam yang lalu
Super Tim Patrick Kluivert:...
Super Tim Patrick Kluivert: Armada Elite di Balik Timnas Indonesia
4 jam yang lalu
Infografis
Alasan Mengapa Meminum...
Alasan Mengapa Meminum Kopi saat Sahur Tidak Dianjurkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved