Hasil Liga Europa 2021/2022: Imbangi Rangers, Lyon Tidak Terkalahkan di Grup A

Jum'at, 10 Desember 2021 - 02:40 WIB
loading...
Hasil Liga Europa 2021/2022: Imbangi Rangers, Lyon Tidak Terkalahkan di Grup A
Olympique Lyon tidak terkalahkan di penyisihan Grup A/Foto/Twitter
A A A
LYON - Olympique Lyon tidak terkalahkan di penyisihan Grup A Liga Europa 2021/2022 . Pasukan Peter Bosz bermain imbang 1-1 kontra Rangers pada laga pemungkas grup di Stadion Parc OL, Jumat (10/12/2021) dini hari WIB.

Les Gones -julukan Lyon- sempat tertinggal, namun menyamakan kedudukan setelah pemain Rangers melakukan gol bunuh diri. Rangers unggul terlebih dahulu melalui Scott Wright pada menit ke-43, tetapi gol bunuh diri Calvin Bassey (52) menjadikan laga berakhir imbang.



Dengan hasil ini, Lyon tetap menjadi juara grup dengan 16 poin. Sementara, Rangers menjadi runner-up dengan delapan poin.

Jalannya pertandingan babak pertama, bertindak sebagai tim tuan rumah, Lyon langsung tancap gas untuk mencari gol pertama. Peluang pertama di menit kedua melalui tendangan Rayan Cherki, tetapi pemain bertahan Rangers masih bisa menggagalkan peluang tersebut.



Lyon terus membangun serangan di menit ke-11 melalui tembakan Moussa Dembele dari dalam kotak penalti, tetapi tendangannya masih melebar ke sisi kiri gawang tim tamu. Sementara di menit ke-16 Kemar Roofe hampir membawa Rangers unggul, tetapi tendangannya masih melebar ke sisi kiri gawang.

Rangers terus membangun serangan, di menit ke-35 melalui Ianis Hagi, namun tendangan dari luar kotak penalti masih belum berhasil membawa timnya unggul. Penantian Rangers untuk mendapatkan gol pertama pun hadir melalui Scott Wright (43'), The Gers -julukan Rangers- berhasil unggul 1-0 atas Lyon.

Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan Rangers ats tim tuan rumah. Meski berhasil menekan di awal pertandingan Lyon malah kemasukan terlebih dahulu.

Memasuki babak kedua, Lyon langsung melakukan serangan untuk mendapatkan gol penyeimbang. Hasilnya pemain bertahan Rangers yaitu Calvin Bassey (52') membuat kesalahan mengantisipasi bola sehingga membuat Lyon menyamakan keunggulan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1981 seconds (0.1#10.140)