Final Ke-6 Timnas Indonesia di Piala AFF, Kans Akhiri Kutukan Juara

Sabtu, 25 Desember 2021 - 22:17 WIB
loading...
Final Ke-6 Timnas Indonesia...
Final Ke-6 Timnas Indonesia di Piala AFF, Kans Akhiri Kutukan Juara
A A A
KALLANG - Sukses Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF 2020 menjadi final keenam dalam sejarah di Piala AFF. Timnas Indonesia lolos ke final setelah melumat Singapura dengan agregat 5-3 (1-1, 4-2) di semifinal Piala AFF 2020 leg kedua.

Timnas Indonesia harus menunggu hingga babak perpanjangan waktu untuk memastikan tiket final Piala AFF 2020. Irfan Jaya dan Egy Maulana Vikri menjadi penentu Timnas Indonesia lolos ke final setelah golnya di perpanjangan waktu mengubah skor 4-2 di leg 2 semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Kallang, Singapura, Sabtu (25/12/2021).



Ezra Walian membuka keunggulan Timnas Indonesia setelah golnya di menit ke-12 babak pertama mengoyak jala Singapura. Singapura menyamakan skor melalui Song Ui-young di menit terakhir babak pertama. Singapura membuat suporter Indonesia cemas setelah Shahdan Sulaiman mengoyak jala Nadeo melalui tendangan bebas.

Pratama Arhan memperpanjang nafas Indonesia di menit 87' setelah memanfaatkan kemelut di gawang Singapura untuk menyamakan 2-2. Pada babak perpanjangan waktu pertama, Irfan Jaya mampu mengubah skor 3-2 setelah bekerja sama dengan Egy Maulana Vikri. Egy menutup kemenangan Indonesia 4-2 di menit 105'.

Sebelumnya, di Leg 1 Timnas Indonesia ditahan imbang 1-1. Gol Indonesia dicetak Witan Sulaiman di babak pertama. Singapura menyamakan melalui Ikhsan Fandi.Sukses menembus final ini menjadi keenam bagi Timnas Indonesia setelah Piala AFF 2000, Piala AFF 2002, Piala AFF 2004, Piala AFF 2010, dan Piala AFF 2016.



Akankah final keenam ini akan mengakhiri kutukan juara Timnas Indonesia di Piala AFF 2020? Mari kita menengok ke belakang saat Timnas Indonesia lolos ke final. Lima final Indonesia sebelumnya diraih saat mengalahkan Vietnam di semifinal Piala AFF 2000, dan 2016, menundukkan Malaysia di Piala AFF 2002 dan 2004, serta menyikat Filipina di Piala AFF 2010.

Rekor Indonesia di Semifinal Piala AFF
1. Piala AFF 1996 - Indonesia 1-3 Malaysia - Finis Keempat
2. Piala AFF 1998 - Indonesia 1-2 Singapura - Finis Ketiga
3. Piala AFF 2000 - Indonesia 3-2 Vietnam - Finis Runner-up
4. Piala AFF 2002 - Indonesia 1-0 Malaysia - Finis Runner-up
5. Piala AFF 2004 - Indonesia 1-2 Malaysia - Finis Runner-up
Malaysia 1-4 Indonesia
6. Piala AFF 2008 - Indonesia 0-1 Thailand - Semifinal
Thailand 2-1 Indonesia
7. Piala AFF 2010 - Filipina 0-1 Indonesia - Runner-up
Indonesia 1-0 Filipina
8. Piala AFF 2016 -Indonesia2-1 Vietnam - Runner-up
Vietnam 2-2 Indonesia
9. Piala AFF 2020 - Indonesia vs Singapura 5-3 (lolos final)
(aww)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)