Alasan Witan Sulaeman Tenaganya Terkuras Jelang Final Piala AFF 2020

Senin, 27 Desember 2021 - 12:15 WIB
loading...
Alasan Witan Sulaeman Tenaganya Terkuras Jelang Final Piala AFF 2020
Witan Sulaeman (kiri) di Piala AFF 2020. Foto: PSSI
A A A
KALLANG - Pemain Timnas Indonesia, Witan Sulaeman , membeberkan kondisinya jelang menghadapi Thailand di leg pertama final Piala AFF 2020. Menurut Witan, saat ini tenaganya sudah terkuras sehingga butuh recovery.

Pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 akan berlangsung di National Stadium, Kallang, Rabu (29/12/2021) mendatang. Witan Sulaeman sendiri berharap dirinya cukup bugar untuk tampil di leg pertama dan kedua.



Namun, pemain berusia 20 tahun mengaku cukup letih setelah menguras tenaga di babak semifinal. Witan ingin memaksimalkan waktu selama tiga hari sebelum kick-off pertandingan final.

“Kondisi sangat capek. Tapi karena kita menang kemarin, kami sangat-sangat happy. Masih ada tiga hari recovery lagi sebelum lawan Thailand,” ujar Witan.

Witan juga membeberkan kunci kemenangan Timnas Indonesia saat menghadapi Singapura di leg kedua babak semifinal. Pertandingan tersebut berjalan dramatis dan menguras tenaga karena sampai extra time.

“Kunci kemenangan kemarin (kontra Singapura) yakni kerja sama tim dan kebersamaan kita. Kita tidak boleh menyalahkan satu sama lain, harus saling percaya. Kita harus kompak dan kerja sama di setiap laga,” kata Witan dilansir laman resmi PSSI, Senin (27/12/2021).

Timnas Indonesia akan mengadapi Thailand yang di laga lain menyingkirkan Vietnam dengan agregat 2-0. Leg pertama akan digelar pada Rabu 29 Desember 2021, sedangkan leg kedua digelar pada Sabtu 1 Januari 2022.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3086 seconds (0.1#10.140)