Jadwal Timnas Putri Indonesia vs Thailand di Piala Asia Wanita 2022

Sabtu, 22 Januari 2022 - 08:07 WIB
loading...
Jadwal Timnas Putri...
Jadwal Timnas Putri Indonesia vs Thailand di Piala Asia Wanita 2022. Foto: PSSI
A A A
MUMBAI - Timnas Putri Indonesia menelan kekalahan 0-18 saat menghadapi Australia di matchday pertama Grup B Piala Asia Wanita 2022 . Selanjutnya, skuad Garuda Pertiwi akan bentrok Thailand di matchday kedua.

Kekalahan besar dialami Timnas Putri Indonesia saat menghadapi Australia di Mumbai Football Arena, Jumat (21/1/2022). Tidak tanggung-tanggung, gawang yang dijaga Fani Supriyanto dan Nurhalimah (babak kedua) dijebol masing-masing sembilan gol.



Gol Timnas Australia dicetak Samantha Kerr, Caitlin Foord, Mary Folwer, Hayley Raso (dua gol), Ellie Carpenter (dua gol), Emily van Egmond (tiga gol), Tameka Yallop, Kyah Simon, Aivi Luik serta bunuh diri Shalika Aurelia.

Pelatih Timnas Putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, mengatakan Indonesia perlu mengembangkan kompetisi di level klub jika ingin bersaing di kancah internasional. Rudy juga tidak memungkiri fakta bahwa timnya kalah kualitas di Piala Asia Wanita 2022.

“Setelah ajang ini, saya pikir kami harus mengembangkan sepak bola wanita di Indonesia agar menjadi lebih baik ke depannya,” kata Rudy dalam konferensi pers virtual usai laga. .

Hasil tersebut membuat Indonesia berada di posisi buncit klasemen Grup B. Posisi pertama dihuni Australia, disusul Filipina, Thailand dan Indonesia. Filipina sendiri menundukkan Thailand dengan skor 1-0 pada Jumat (21/1/2022).

Berikutnya di Grup B, Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada Senin (24/1/2022) mulai pukul 19.00 WIB di Mumbai. Australia menjajal kekuatan Filipina pada hari yang sama mulai pukul 17.00 WIB.

Jadwal matchday kedua Grup B PIala Asia Wanita 2022

Senin (24/1/2022)
17.00 WIB Indonesia vs Thailand - Mumbai Football Arena
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
Rekomendasi
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
Pemukim Israel Serang...
Pemukim Israel Serang dan Bakar Desa Palestina di Tepi Barat
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
1 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
2 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
2 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
3 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
4 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved