Ini Pesan Bagus Kahfi kepada Pemain Muda yang Ingin Berkarier di Luar Negeri

Rabu, 09 Februari 2022 - 10:30 WIB
loading...
Ini Pesan Bagus Kahfi kepada Pemain Muda yang Ingin Berkarier di Luar Negeri
Talenta sepak bola Indonesia, Bagus Kahfi memberikan semangat kepada pemain muda Tanah Air yang bermimpi tampil di Eropa Tim Nasional Indonesia. Foto: instagram
A A A
UTRECHT - Talenta sepak bola Indonesia, Bagus Kahfi memberikan semangat kepada pemain muda Tanah Air yang bermimpi tampil di Eropa Tim Nasional Indonesia. Penyerang berusia 20 tahun itu menyarankan harus tetap bekerja keras agar bisa mencapainya.



Sebagaimana diketahui, Bagus merupakan salah satu bintang muda Indonesia yang berkiprah di Eropa. Saat ini dia merupakan salah satu dari sekian pemain muda Tanah Air yang sukses merasakan bagaimana kompetitifnya bermain di tanah Eropa.

Kemampuan Bagus dalam mengolah si kulit bundar tidak perlu dipertanyakan lagi. Saat ini kembaran dari Bagas Kaffa itu bermain di klub asal Belanda, FC Utrecht U-21.

Pemilik nama lengkap Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri itu dikontrak pada Februari 2021 untuk membela FC Utrecht U-18. Lima bulan kemudian, dia dipromosikan untuk membela di kelompok umur 21 tahun.

Pemain kelahiran Magelang itu juga sempat bergabung dengan Timnas Indonesia U-16, saat ini bersama Timnas Indonesia U-23. Namun, dia tidak dipanggil pelatih Shin Tae-yong pada ajang Piala AFF U-23 yang akan digelar di Kamboja mulai 14 Februari.

Bagus yang kini punya pengalaman bermain di Timnas Indonesia dan di klub Eropa, memberikan pesan kepada para pemain muda yang ingin mengikuti jejaknya. Dia mengatakan bahwa jangan putus asa dan terus bekerja keras.

Dia yakin kalau setiap orang yang memiliki mimpi untuk bermain di Timnas maupun Eropa pasti akan bisa terwujud. Asalkan orang itu memiliki tekad yang besar untuk mencapainya.

“Pesan saya untuk mereka, tidak ada yang tidak mungkin. Ketika semua orang punya mimpi untuk bermain di Eropa atau Timnas, itu pasti bisa terjadi kalau kalian ingin bekerja keras dan berdoa,” kata Bagus disadur dari Youtube PSSI TV.



“Selalu ada jalan ketika kalian ingin bermain di luar negeri, ketika kita benar-benar mau bermain di luar negeri, pasti selalu ada jalan untuk itu,” pungkasnya.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)