Hasil German Open 2022: Puavaranukroh/Taerattanachai Juara Ganda Campuran

Minggu, 13 Maret 2022 - 19:10 WIB
loading...
Hasil German Open 2022: Puavaranukroh/Taerattanachai Juara Ganda Campuran
Hasil German Open 2022: Puavaranukroh/Taerattanachai Juara Ganda Campuran. Foto: Badminton Talk
A A A
MULHEIM AN DER RUHR - Ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai juara German Open 2022 . Mereka menjadi juara setelah mengalahkan wakil China Ou Xuan Yi/Huang Yaqiong, dengan angka 21-11 dan 21-9 dalam final di Westenergie Sporthalle, Jerman, Minggu (13/3/2022).

Ketika pertandingan dimulai, Ou/Huang memulai game pertama dengan sangat baik. Mereka bahkan dapat unggul dengan angka 2-0. Namun, Puavaranukroh/Taerattanachai dengan segera mengejar ketertinggalan.



Hal tersebut membuat Puavaranukroh/Taerattanachai dapat menyamakan skor, 5-5. Mereka bahkan sukses berbalik memimpin ketika mencapai interval, dengan angka 11-6.

Setelah itu, Puavaranukroh/Taerattanachai mampu mematikan langkah Ou/Huang. Pasangan Thailand tersebut bahkan berhasil memperlebar keunggulannya menjadi 18-8.

Memasuki angka kritis, Puavaranukroh/Taerattanachai sempat sedikit hilang fokus. Namun, pada akhirnya mereka merebut kemenangan game pembuka dengan kedudukan 21-11.

Memasuki game kedua, Puavaranukroh/Taerattanachai mencoba untuk menjaga momentum. Hasilnya, mereka pun dapat langsung mengungguli lawannya dengan skor 4-1.

Tertinggal, Ou/Huang mencoba untuk memberikan perlawanan. Tetapi, mereka malah mati langkah sendiri, sehingga Puavaranukroh/Taerattanachai semakin jauh di depan ketika mencapai interval, 11-5.

Puavaranukroh/Taerattanachai kemudian dapat membuat Ou/Huang nyaris tak berkutik. Puavaranukroh/Taerattanachai bahkan dapat memperbesar jarak keunggulan menjadi 16-7.

Pasangan unggulan pertama itu kemudian melanjutkan performa apiknya. Mereka pun terus melaju tanpa menemui hambatan berarti, sehingga menang 21-9 dalam tempo 33 menit saja.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1065 seconds (0.1#10.140)