Hasil Formula 1 GP Bahrain 2022: Charles Leclerc Raih Podium Pertama

Senin, 21 Maret 2022 - 00:18 WIB
loading...
A A A
Memasuki lap ke-18 terjadi persaingan posisi pertama antara Verstappen dan Leclerc. Kedua pembalap saling salip menyalip hingga beberapa tikungan ke depan.

Duel luar biasa terjadi untuk peringkat 1 dan 2. Verstappen sempat mengunci posisi terdepan tapi Leclerc tak lama menggapai yang terdepan lagi. Persaingan ini terjadi hingga lap ke-27.



Hamilton diperingatkan tentang batas lintasan di Tikungan 4. Dia melakukan tiga kali pelanggaran sehingga menghasilkan penalti waktu lima detik.

Kendati demikian, sampai lap ke-41 Lewis Hamilton masih berada di peringkat lima. Dia masih kesulitan mengejar Sergio Perez di depannya.

Terjadi insiden setelahnya tepat para pembalap mempersiapkan diri menuju pit stop untuk mengganti ban. Di mana mobil Pierre Gasly terbakar sehingga memaksa sang pembalap menjauh dari kendaraannya.

Safety Car pun dikeluarkan saat itu juga. Di saat bersama urutan para pembalap dari yang terdepan yakni Leclerc, Verstappen, Sainz, Perez, Hamilton, Russell, Magnussen, Bottas, Ocon and Schumacher.

Posisi ini tidak berubah hingga putaran 52. Artinya lima putaran lagi race ini akan berakhir. Namun drama justru terjadi di saat-saat ini.

Verstappen di peringkat kedua mengalami masalah di mobilnya saat membuntuti Leclerc. Dia pun mengalami insiden keluar lintasan saat balapan tersisa beberapa lap lagi.

Bukan sampai di sana, nasib sial kembali dialami Red Bull. Pembalap lainnya Sergio Perez juga memutar tak beraturan jelang lap terakhir. Padahal dia sudah mengunci posisi ketiga sebelumnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1223 seconds (0.1#10.140)